Menu

Mode Gelap

Berita Terkini · 25 Feb 2020 23:17 WIB ·

Warga Keluhkan Pemotongan Dana PIP Oleh Pihak SD Negeri 1 Bungkuk


Warga Keluhkan Pemotongan Dana PIP Oleh Pihak SD Negeri 1 Bungkuk Perbesar

Lampung Timur – (GS) – Warga Desa Bungkuk, Kecamatan Marga Sekampung, Kabupaten Lampung Timur keluhkan pemotongan dana Program Indonesia Pintar (PIP) sebesar 50.000 rupiah di SD Negeri 1 Bungkuk, demikian diungkapkan oleh S yang merupakan salah satu warga kepada wartawan Gemasamudera, Sabtu (22/2/2020) lalu.

Menurut S, pemotongan dana PIP dengan nominal 50 ribu jelas menyalahi aturan. Karena sesuai dengan aturan pencairan dana PIP kepada siswa yakni melalui pihak perbankkan dengan proses yang disesuaikan dengan data pokok pendidikan (Dapodik) sekolah maka anggaran tersebut harus dipastikan kebenarannya telah sampai ketangan penerima tanpa ada potongan-potongan dari pihak sekolah

Baca Juga :   Peringati HUT Ke23 Kabupaten Tulang Bawang, Dinas Perikanan adakan Lomba Mancing Mania

Akibat dugaan pemotongan dana PIP itu, Kepala Sekolah SD Negeri 1 Bungkuk Rahman, sempat didatangi warga yang menanyakan terkait pencairan dana yang notabene disasar untuk para siswa tidak mampu tersebut.

Klik Gambar

“Punya anak kami belum di bagikan sedangkan pencairannya sudah lama. Bahkan saya dengar dari warga sudah ada yang terima. Kepsek saat kami temui hanya bilang harus bersabar belum bisa membagikan karena beliau sedang sakit,” ungkap S.

Baca Juga :   Peduli Anak Yatim dan Duafa, IWO Pringsewu Gelar Baksos

Karena laporan tersebut, wartawan Gemasamudera mencoba konfirmasi langsung kepada Kepsek SD Negeri 1 Bungkuk terkait dugaan pemotongan dana PIP.

“Anak anak yang mendapat bantuan dari PIP sejumlah 127 siswa, dan akan di bagikan hari ini. Kemudian terkait pemotongan sebesar 50 ribu untuk dipakai biaya operasional, bensin dll,” ujar Rahman saat ditemui dirumahnya, Selasa (25/12/2020).

Baca Juga :   Great Giant Foods Berkontrubusi Tekan Angka Stunting di Provinsi Lampung

Senada dengan S, salah satu tempat warga lainnya yang anaknya mendapatkan program PIP mengeluhkan pemotongan dana sebesar 50 ribu tersebut.

“Kami ngga setuju ada potongan itu, tapi masih di potong juga. Kami akan segara bikin surat pengajuan ke kepala dinas Kabupaten Lampung Timur guna mempertanyakan potongan yang menyalahi aturan seperti ini,” jelas M.

Selain itu, operator sekolah Hamdani mengatakan bahwa siswa penerima PIP hanya sejumlah 124 siswa.

Penulis : Muntiri

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 1 kali

Baca Lainnya

Miliki Gedung Kokoh SMP Islam Bangsalsari Kosong Melompong Saat Jam Pelajaran! Diduga Tidak Ada KBM!

19 April 2025 - 01:48 WIB

Bupati Ela Hadiri Halal Bihalal Ulama-Umaro di Ponpes Assya’raniyah

18 April 2025 - 19:27 WIB

Amankan Rangkaian Ibadah Paskah, Polres Jember Tingkatkan Patroli dan Siagakan Personel

18 April 2025 - 13:11 WIB

PSHT Ranting Mayang Cabang Jember menggelar aksi bakti sosial berupa swadaya

17 April 2025 - 16:55 WIB

Potong Kerbau, Ribuan Pendukung Qodham Gelar Doa Bersama

17 April 2025 - 11:53 WIB

Mantan Bupati Lamtim Akhirnya Ditetapkan Tersangka Dugaan Korupsi Proyek Pagar Rumdis

17 April 2025 - 10:28 WIB

Trending di Berita Terkini