Menu

Mode Gelap

Daerah · 2 Jun 2018 20:43 WIB ·

Part III :  IWO Dan PMI Berbagi di Sekampung 


Part III :  IWO Dan PMI Berbagi di Sekampung  Perbesar

Gemasamudra.com – Daerah Lampung

Lampung Timur | Ikatan Wartawan Online Kabupaten Lampung Timur bersama Pekerja Migran Indonesia (PMI) Taiwan menggelar bakti sosial dengan menyalurkan bantuan makanan dan uang tunai kepada sejumlah anak yatim dan orang tua jompo.

Eri Erme Ketua Bidang Kaderisasi IWO Lampung Timur di Desa Sidodadi Kecamatan Sekampung, kabupaten setempat, Sabtu (2/6) menyebutkan penyaluran bantuan tersebut berbarengan dengan kegiatan bagi takjil organisasi yang digelar pada Puasa Ramadhan 2018 ini.

Klik Gambar

Menurut Eri, sebelumnya kegiatan serupa telah dilakukan IWO Lampung Timur di Desa Sidorejo Kecamatan Sekampung Udik dan Desa Braja Asri Kecamatan Way Jepara.

Baca Juga :   AJO Indonesia Cabang Lamtim Hadiri Pengukuhan IWO

“Kegiatan bagi takjil dan baksos ini yang ketiga kalinya, hari ini Sabtu di area Kecamatan Sekampung, kegiatan bagi takjil dan baksos bersama TKI di luar negeri,” kata Eri wartawan Penalampungnews.com.

Ketua IWO Lampung Timur Edi Arsadad menjelaskan sejumlah TKI  yang bekerja di Negara Taiwan yang tergabung dalam Pekerja Migran Indonesia (PMI) Taiwan menggandeng organisasinya untuk menyalurkan bantuan tersebut.

“Teman-teman TKI yang di Taiwan ingin ikut berbagi rejeki pada Ramadhan 2018 ini, jadi mereka dananya kita tenaganya yang menyalurkan,” kata Edi Arsadad.

Baca Juga :   STOP PERS KABIRO WAY KANAN

Bantuan yang diberikan berupa beras kemasan 10 kilogram dan sejumlah uang yang diberikan kepada sejumlah warga Desa Sidodadi baik orang tua lanjut usia, keluarga sangat sederhana dan anak yatim.

“Ada 10 orang yang menerima bantuan ini di Desa Sidodadi Kecamatan Sekampung dari PMI di Taiwan,” ujar Edi lagi.

Salah satu penerima bantuan sembako tersebut adalah Mbah Tijem (75), Dia menyampaikan terima kasih atas bantuan tersebut.

Kegiatan bagi takjil IWO Lampung Timur dilangsungkan di Jalan Raya Sekampung Kecamatan Sekampung.

Baca Juga :   Temu Pamit Camat dan Kepala Desa Sekampung Udik

Kegiatan wartawan di IWO ini juga didukung Forkopimcam Sekampung dari unsur Polsek Sekampung dan Koramil 0411/14/LT.

Brigpol Ruswandi mewakili Kapolsek Sekampung AKP Adi Yulizar saat membagikan takjil mengatakan mendukung kegiatan IWO.

“Kami unsur Forkompimcam Sekampung sangat berterimakasih atas kerjasama ini dan Alhamdulilah kegiatan ini berjalan lancar dan kondusif,” kata Brikpol Ruswandi.

Forkopimcam Sekampung berharap, kata Brigpol Ruswandi kegiatan berbagi takjil ini bisa dulakukan di bulan Ramadhan mendatang. Dan kegiatan tersebut bisa ditiru oleh wartawan-wartawan lainya.(Eri)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Tokoh Penting Dan Berpengaruh Besar Ajak Warga Menangkan Qudrotul Ihkwan – Hankam Hasan

23 November 2024 - 17:37 WIB

Pecah, Sepuluh Ribu Masyarakat Padati Kampanye Akbar Qudrotul-Hankam di Penawar Tama 

22 November 2024 - 11:01 WIB

Dipertanyakan Tokoh Masyarakat, PC PMII Soroti Rusunawa Pringsewu Terbengkalai Tanpa Penghuni

21 November 2024 - 23:09 WIB

Kontroversi Pembatalan Pasangan Calon di Kota Metro, Ini Kata Aliansi Cinta Metro

21 November 2024 - 19:15 WIB

Gebyar Pentas Seni SD Pertiwi Teladan Kota Metro Berlangsung Meriah

21 November 2024 - 13:29 WIB

Pengamat Sebut KPU RI dan Provinsi Tak Dapat Anulir SK KPU Metro Soal Diskualifikasi WARU

21 November 2024 - 12:42 WIB

Trending di Berita Indonesia