Menu

Mode Gelap

Berita Terkini · 26 Jan 2026 07:29 WIB ·

Video ASN Intimidasi Seorang Kakek, Bupati Lamtim : Jangan Mudah Terpancing Belum Tahu Fakta Sebenarnya


Video ASN Intimidasi Seorang Kakek, Bupati Lamtim : Jangan Mudah Terpancing Belum Tahu Fakta Sebenarnya Perbesar

Lampung Timur-gemasamudra.com- Bupati Lampung Timur, Ella Siti Nuryamah, angkat bicara terkait beredarnya video viral di media sosial yang menampilkan sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) diduga mengintimidasi seorang kakek.

Video tersebut sempat memicu kecaman publik karena dinilai tidak pantas dan mencoreng citra aparatur pemerintah.

Bupati Lampung Timur, Ela Siti Nuryamah menyatakan pihaknya telah melakukan verifikasi langsung terhadap video yang ramai diperbincangkan itu. Berdasarkan hasil klarifikasi dan pemeriksaan, video tersebut dipastikan bukan peristiwa nyata, melainkan konten parodi yang dibuat untuk kebutuhan hiburan.

Klik Gambar

“Setelah kami telusuri dan klarifikasi kepada pihak-pihak terkait, video tersebut bukan kejadian sebenarnya. Itu hanya konten parodi, bukan tindakan intimidasi sungguhan,” kata Ella di dalam Akun Instagram @ellanuryamah_official, Senin 26/1/2026.

Baca Juga :   Defisit Anggaran Pemprov Lampung Membengkak, Tata Kelola Keuangan BPKAD Disorot

Meski demikian, Bupati menegaskan bahwa pembuatan konten semacam itu tetap tidak bisa dianggap sepele, terlebih melibatkan ASN dan menggunakan atribut atau simbol pemerintahan. Menurut dia, konten yang tidak disertai penjelasan yang jelas berpotensi menimbulkan kesalahpahaman dan kegaduhan di tengah masyarakat.

Bupati pun mengimbau seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Timur agar lebih bijak dan berhati-hati dalam menggunakan media sosial. Ia menekankan bahwa setiap unggahan di ruang digital dapat berdampak luas dan membawa konsekuensi hukum maupun sosial.

Baca Juga :   Organisasi pers kota metro peduli cianjur

“Saya mengingatkan kepada warga dan seluruh ASN agar lebih cermat, memilih dan bertanggung jawab saat memposting konten di media sosial. Jangan sampai niat bercanda justru menimbulkan persepsi negatif dan merugikan banyak pihak,” ujarnya.

Ela Siti Nuryamah juga meminta agar kejadian ini dijadikan pelajaran bersama, baik bagi aparatur pemerintah maupun masyarakat umum, untuk lebih kritis dalam menyikapi informasi yang beredar di media sosial dan tidak mudah terpancing sebelum mengetahui fakta yang sebenarnya, “tutupnya. (*)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 17 kali

Baca Lainnya

Pelaku Curanmor Kabur dari RSUD Pringsewu Saat Jalani Perawatan

26 Januari 2026 - 20:47 WIB

Akses Kesehatan Warga, Wabup Azwar Hadi Tekankan Optimalisasi JKN Dan Kartu Sehat Makmur

26 Januari 2026 - 07:43 WIB

Ketua SMSI Lampung Protes, Laporan Balik Tetap Diproses Polda Meski HS Berstatus Tersangka

25 Januari 2026 - 07:18 WIB

Investor Asing Tertarik Menanamkan Modalnya di Sejumlah Sektor Potensial di Lampung Timur

22 Januari 2026 - 21:41 WIB

BRI Salurkan Bantuan Sembako Lewat Ponpes Al Ma’ruf untuk Warga Kurang Mampu di Desa Sumber Jaya

22 Januari 2026 - 17:52 WIB

Bupati Ela Atasi Konflik Gajah-Manusia Dan Presiden RI Dukung Pembangunan Pembatas Tanggul Taman Way Kambas

22 Januari 2026 - 16:44 WIB

Trending di Berita Terkini