Menu

Mode Gelap

Berita Nasional · 27 Mar 2022 14:19 WIB ·

Sekda Pringsewu Hadiri Malam Ramah-tamah Kota Sehat 2022


Sekda Pringsewu Hadiri Malam Ramah-tamah Kota Sehat 2022 Perbesar

SEMARANG  (GL) Sekretaris Daerah Kabupaten Pringsewu Heri Iswahyudi, mewakili Bupati Pringsewu H.Sujadi menghadiri acara welcome dinner dalam rangka kegiatan Summit Kabupaten/Kota Sehat 2022 di Graha Candi Golf, Kota Semarang, Ahad (27/03/22) malam.

Selain Sekda Pringsewu didampingi Asisten Perekonomian dan Pembangunan Drs.Masykur Hasan, Inspektur Andi Purwanto, ST dan Kadis Kesehatan dr.Ulinoha, juga hadir pada acara yang digelar 27-30 Maret 2022 dengan mengangkat tema ‘Healthy Cities for All’, antara lain Walikota Semarang Hendrar Prihadi dan Ketua Forum Kota Sehat Semarang sebagai tuan rumah penyelenggara, para perwakilan Kemendagri, Kemenkes, Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota, serta Forum Provinsi Sehat dan Forum Kabupaten/Kota Sehat se-Indonesia.

Baca Juga :   Bupati : Hj,Winarti SE,MH.,Menghadiri Acara Wayangan Purbo Laras

Walikota Semarang Hendrar Prihadi dalam sambutannya mengucapkan terima kasih untuk seluruh peserta yang telah hadir dan berkegiatan di Kota Semarang.

Klik Gambar

Melalui kegiatan Summit Kabupaten/Kota Sehat 2022, lanjut Hendrar Prihadi, diharapkan akan memberikan dorongan bagi kabupaten/kota untuk ikut mewujudkan kota sehat di daerahnya masing-masing, terlebih belum semua kabuputen/kota di Indonesia sudah ikut dalam bimbingan untuk memahami dan menuju kota sehat. “Kegiatan ini diharapankan dapat menjadi bukti sekaligus memotivasi penyelenggaraan kegiatan dengan penerapan protokol kesehatan”, harapnya.

Baca Juga :   Peran Aktif Penanganan Kasus Stunting, TP PKK Pekon Pandansari Selatan Gelar Penyuluhan

Walikota Semarang juga menambahkan bahwa Kota Semarang selama ini telah berjuang melawan pandemi Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan. “Selama pandemi, Kota Semarang sempat mengalami keterpurukan ekonomi. Namun saat ini kondisi sudah mulai membaik, dimana pertumbuhan Kota Semarang saat ini sudah berada di angka 5,16%. Kunci utama penanggulangan pandemi adalah dengan menerapkan protokol kesehatan dan percepatan vaksinasi”, ujarnya. (*/Red)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 1 kali

Baca Lainnya

Potong Kerbau, Ribuan Pendukung Qodham Gelar Doa Bersama

17 April 2025 - 11:53 WIB

Mantan Bupati Lamtim Akhirnya Ditetapkan Tersangka Dugaan Korupsi Proyek Pagar Rumdis

17 April 2025 - 10:28 WIB

Keruk APBD Ratusan Juta, Toilet yang Dibangun oleh Disporapar Pringsewu Mangkrak

17 April 2025 - 09:27 WIB

Upacara Sertijab Kapolres Jember yang digelar di lapangan apel Mapolres Jember, dipimpin Langsung Kapolda Jatim.

16 April 2025 - 13:41 WIB

Perjuangan melawan mafia tanah memasuki sidang pembuktian dari Termohon

16 April 2025 - 10:27 WIB

Dinas PUPR Tubaba Mulai Kerjakan Dua Kegiatan proyek Ruas Jalan Penghubung Exit Tol Anggaran Tahun 2025

14 April 2025 - 20:39 WIB

Trending di Berita Terkini