Menu

Mode Gelap

Daerah · 23 Apr 2025 05:39 WIB ·

Peresmian Rumah Sakit Cahya Medika ( RSCM) Bondowoso


Peresmian Rumah Sakit Cahya Medika ( RSCM) Bondowoso Perbesar

Korwil Jatim Holiyadi

Jatim, Gemasamudra.com – Peresmian Rumah Sakit Cahya Medika ( RSCM) Bondowoso sebagai rumah sakit binaan Pusat Teritorial Angkatan Darat ( Pusterad ) di tandai dengan menekan tombol sirine bersama oleh Letjen TNI Moch. Syafei Kasno, SH, MH Komandan Pusterad bersama dr. Amanda Cahya Yanuartika, M.Kes Direktur RSCM, Asad Syafie,SE Wakil Bupati Bondowoso dan Yudi Sanjaya Owner RSCM, Selasa (22/4/2025). Selain itu, juga di tandai dengan pelepasan balon ke udara oleh dr. Amanda dan terakhir dengan penandatanganan prasasti oleh Danpustera. “Siang ini kita kedatangan Letjend TNI Moch. Syafei Kasno Dan Pusterad. Di jelaskan oleh jenderal Syafei, pusat Teritorial itu yang membawahi seluruh kegiatan TNI AD seluruh Indonesia. Di bawahnya Pusterad itu ada yang namanya Puskesad ( Pusat Kesehatan AD). Puskesad itu yang berhubungan dengan kami.” Terang dr. Amanda usai acara.

Baca Juga :   Kodim 0735/Surakarta Warnai Minggu Militer Dengan Latihan PBB

Menurut dr. Amanda, ini suatu kehormatan dengan di tunjuknya sebagai rumah sakit binaan Pusterad. “Kita berfungsi juga untuk membantu khususnya anggota TNI tapi juga bekerja untuk kepentingan masyarakat juga.” Ujarnya.

Klik Gambar

Dr. Amanda berharap dengan adanya kerjasama dan kepercayaan, RSCM bisa menjadi pilihan di Bondowoso untuk layanan kesehatan yang lebih baik. “Harapan kedepan, kami bisa segera melengkapi layanan- layanan yang sudah ada karena Pusat Kesehatan AD itu mempunyai standar sendiri khususnya untuk prajurit.

Kami harus melengkapi ruang operasi, dan penunjang diagnostik lainnya. Mudah-mudahan segera.” Ungkapnya. Menempati lahan seluas 3 hektare, saat ini RS Cahya Medika mempunyai Kamar VIP, VVIP, Kelas 1,2 dan 3 dengan total 51 tempat tidur. “Dokter spesialis lengkap, mulai anak, THT, Kandungan, Bedah dan Penyakit Dalam.” Imbuhnya. Dalam acara peresmian ini, tampak hadir Wakil Bupati Bondowoso, Ketua DPRD Bondowoso, Kajari, Plt. Kadinkes, Direktur RSD. Kusnadi Bondowoso, Direktur RS. Bhayangkara Bondowoso, Dandim 0822 Bondowoso, Kepala BPJS Kesehatan Bondowoso dan undangan lainnya.

Baca Juga :   HUT TNI ke - 74, Muspika Jebres Beri Surprise Ke Koramil 04/Jebres di Lokasi TMMD

Tampak juga hadir Dan Brigif 9 Jember, Kasrem Malang, Dandim 0824 Jember. “Rumah Sakit ini tidak hanya berperan dalam pelayanan medis namun ia adalah manifestasi nyata dari kemanunggallan TNI dengan rakyat. ” Ujar Wakil Bupati Bondowoso dalam sambutannya. Dalam konteks ini, ujar Wakil Bupati Bondowoso, keberadaan rumah sakit ini bentuk konkret dalam implementasi, strategi pertahanan semesta.

Baca Juga :   Gelar Operasi Yustisi Polsek Sekampung Udik bersama Forkopimcam agar Masyarakat Gunakan Masker

Di mana rakyat bukan hanya objek perlindungan tapi sebagai mitra strategis menjaga kedaulatan dan ketahanan bangsa. “Rumah Sakit ini juga diharapkan, dapat menjawab tantangan akses kesehatan yang selama ini masih dirasakan oleh sebagian masyarakat kita terutama yang tinggal di daerah yang minim fasilitas .” Paparnya. Diharapkan, masyarakat punya akses yang lebih mudah , biaya yang lebih terjangkau dan dengan kualitas layanan yang sesuai standar medis yang memadai. “Ini langkah maju yang akan berdampak langsung pada peningkatan kualitas hidup masyarakat. ” Imbuhnya. ( **).

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 14 kali

Baca Lainnya

ICMI Orda Way Kanan siap bersinergi dengan Pemkab Bangun Way Kanan

23 April 2025 - 10:55 WIB

DPO Pelaku Curat Sepeda Motor di Serupa Indah Dibekuk Polsek Pakuan Ratu

23 April 2025 - 10:50 WIB

Kapolres Jember Lakukan Silahturahmi ke Kajari dan Ketua PN Jember, mempererat Sinergi

23 April 2025 - 08:01 WIB

Wahyudi Ketum Gepak Lampung : Tidak Berfungsinya Bangunan Disporapar Pringsewu, Tak Segan-segan Akan Laporkan ke APH

22 April 2025 - 21:48 WIB

Heboh Sekali !!! Penemuan Bayi di Desa Ajung Kabupaten Jember.

22 April 2025 - 16:48 WIB

Pesan Dan Harapan Ruksin Salah Satu Perintis MGG Di Jember Pada Catur Teguh Wiyono

22 April 2025 - 04:14 WIB

Trending di Berita Media Global