Menu

Mode Gelap

Bandar Lampung · 15 Mar 2020 21:15 WIB ·

Panwascam Panjang Lantik dan Bimtek Pengawas Kelurahan Ini Tujuannya


Panwascam Panjang Lantik dan Bimtek Pengawas Kelurahan Ini Tujuannya Perbesar

Bandar Lampung – (GS) – Ketua Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Panjang Kota Bandar Lampung melantik 8 orang Panitia Pengawas Pemilu Kelurahan dari masing-masing Kelurahan se-Kecamatan Panjang, dalam menghadapi pemilihan Walikota dan Wakil Walikota 2020, Sabtu ( 14/3/2020 ), bertempat di Swadex Hotel Kecamatan Panjang.

Pelantikan tersebut dihadiri oleh Bawaslu Kota Bandar Lampung Koordinator SDMO, M. Asep Setiawan, Camat Panjang, serta stakeholder lain seperti KPU, Kapolsek, Koramil, Ka KUA Panjang, Ka Puskesmas Panjang, para lurah se- Kecamatan Panjang Kota Bandar Lampung, dan tamu undangan.

Baca Juga :   Celotehan Masyarakat Mrawan Diduga Kades Mrawan dilaporkan ke Polres Jember Terkait Tanah Kas Desa (TKD)

Selain dilantik, para Pengawas Kelurahan juga disumpah serta diberikan pembekalan dengan harapan setelah pembekalan langsung melaksanakan tugas.

Klik Gambar

Ketua Panitia Pengawas Kecamatan Panjang Anton dalam sambutannya mengatakan, “Anggota Pangawas Kelurahan yang dilantik dan diambil sumpahnya hari ini merupakan yang terbaik hasil dari proses yang ketat yang berlangsung secara terbuka, transparansi, sesuai pedoman juknis perekrutan, dengan spirit terpilihnya Panwas Kelurahan yang berintegritas dan profesionalitas,” ujarnya.

Baca Juga :   Bahas Pengamanan Mudik 2023, Tulang Bawang Barat Gelar Rakor Lintas Sektoral

“Selanjutnya saya meminta seluruh anggota Panwas Kelurahan yang baru dilantik bisa bekerja sungguh-sungguh, dan menjaga kode etik sebagai penyelenggara pemilu. Karna seorang pengawas harus memiliki komitmen untuk meningkatkan soliditas dengan internal lembaga, menjaga integritas diri sebagai pengawas jujur, adil dan independen, memiliki mentalitas percaya diri tapi jangan sampai offside, lakukan pengawasan dengan santun,” terangnya.

“Nantinya, Panwas Kelurahan akan mendampingi dalam proses pemutahiran data pemilih (PPDP) di tingkat Kelurahan,” ungkap Anton lagi.

Baca Juga :   Soal Laporkan ke Kejati Lampung, Pemkab Tubaba Serahkan Sepenuhnya Proses Kepada APH

Sementara itu, Camat Panjang Bagus Harisma Bramado dalam sambutannya mengatakan, tugas Panwas Kelurahan membantu Panwaslu Kecamatan. Oleh karena itu, agar selalu berkoordinasi dengan Panwaslu Kecamatan.

“Mari kita laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab pada pengawasan pemilu, baik sebelum, saat pelaksanaan dan sesudah pelaksanaan pilkada, sehingga tidak ada suatu permasalahan dikemudian hari,” harapnya.

Penulis : Sandy

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 3 kali

Baca Lainnya

Miliki Gedung Kokoh SMP Islam Bangsalsari Kosong Melompong Saat Jam Pelajaran! Diduga Tidak Ada KBM!

19 April 2025 - 01:48 WIB

Bupati Ela Hadiri Halal Bihalal Ulama-Umaro di Ponpes Assya’raniyah

18 April 2025 - 19:27 WIB

Amankan Rangkaian Ibadah Paskah, Polres Jember Tingkatkan Patroli dan Siagakan Personel

18 April 2025 - 13:11 WIB

PSHT Ranting Mayang Cabang Jember menggelar aksi bakti sosial berupa swadaya

17 April 2025 - 16:55 WIB

Potong Kerbau, Ribuan Pendukung Qodham Gelar Doa Bersama

17 April 2025 - 11:53 WIB

Mantan Bupati Lamtim Akhirnya Ditetapkan Tersangka Dugaan Korupsi Proyek Pagar Rumdis

17 April 2025 - 10:28 WIB

Trending di Berita Terkini