Menu

Mode Gelap

Berita Nasional · 19 Jul 2025 21:39 WIB ·

Gus Fawaid Hadiri Semarak Festival Kaki Gunung Watu Pecah 


Gus Fawaid Hadiri Semarak Festival Kaki Gunung Watu Pecah  Perbesar

Korwil Jatim Holiyadi

Jember, Gemasamudra.com – Tahun ke empat Festival Kaki Gunung Watu Pecah 2025 kembali digelar dengan tema “Merawat Bumi, Melestarikan Tradisi untuk Memperkokoh Jatidiri”, Sabtu (19/07/2025)

Festival yang berlangsung selama dua hari ini menjadi bagian dari upaya pelestarian budaya dan tradisi masyarakat sekitar Gunung Watu Pecah serta bentuk rasa syukur atas limpahan hasil bumi.

Klik Gambar

Di ketahui rangkaian kegiatan dimulai pada Kamis, 17 Juli 2025 dengan agenda Umbul Dungo yang dilaksanakan langsung di kaki Gunung Watu Pecah. Kegiatan ini merupakan wujud doa dan penghormatan kepada alam semesta serta nenek moyang, sebagai bagian dari budaya spiritual masyarakat setempat.

Baca Juga :   Jeritan Masyarakat Desa Selodakon Penerima BLT DD Sudah 6 Bulan Belum dicairkan.

Selanjutnya, pada Sabtu, 19 Juli 2025, digelar acara Sedekah Bumi dan Pagelaran Seni Budaya di Alun-Alun Ambulu.

Kirab budaya tersebut dimulai dari Koramil Ambulu dan berakhir di Alun-Alun, menampilkan 13 gunungan hasil bumi terdiri dari 12 gunungan buatan kelompok RT/RW dan 1 gunungan dari Pemerintah Desa Ambulu. Dan setiap gunungan mewakili kolaborasi antar RT/RW, yang masing-masing terdiri dari dua hingga tiga kelompok RT/RW.

Baca Juga :   Saat Peringatan Hari Koperasi Di Alun Alun Jember Bupati Jember Gus Fawait Membagikan SK Koperasi Merah Putih

Festival ini diselenggarakan oleh Sanggar Seni Kartika Budaya bekerja sama dengan Pemerintah Desa Ambulu, dengan dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten Jember.

Kegiatan ini bertujuan memperkuat identitas lokal, memupuk cinta tanah air, serta mempererat silaturahmi antarwarga.

Dalam sambutannya, Bupati Jember Muhammad Fawait menyampaikan apresiasi dan harapannya.

“Acara seperti ini semoga bisa lebih besar lagi tahun depan. Yang kedua, kita niati acara ini sebagai bentuk keimanan, dan cinta tanah air adalah sebagian dari iman, ungkapnya.

Baca Juga :   Kapolres Jember AKBP Bayu Pratama Gubunagi, S.H., S.I.K., M.Si., memimpin upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) sejumlah Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) jajaran Polres Jember.

Mudah-mudahan ini menjadi amal jariah bagi kita semuanya. Sukses selalu untuk Ambulu, jaya selalu untuk Ambulu. Sukses untuk panitia, Pak Camat, Pak Kades, dan semua pihak yang terlibat dalam acara sore hari ini,”tuturnya.(**)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 20 kali

Baca Lainnya

Advokat Laporkan Dugaan Korupsi Klaim BPJS Tiga Rumah Sakit ke Kejari Jember, Soroti Indikasi Mens Rea.

17 November 2025 - 11:07 WIB

Pembentukan Posbankum di Desa-Kelurahan Jember Dinilai Amburadul, LBH Soroti Minimnya Pemahaman Regulasi

17 November 2025 - 10:53 WIB

Polres Jember Mulai Operasi Semeru 2025, Fokus Pada ETLE dan Pencegahan Kecelakaan

17 November 2025 - 10:44 WIB

MGG Jember Berikan Ucapan Selamat kepada Rafardhan Putra Hermawan, Peraih Medali Perunggu O2SN Cabor Karate Tingkat Nasional

16 November 2025 - 23:42 WIB

Bupati Fawait Tegaskan Komitmen Benahi PAD 2026, Pastikan Pajak Tak Naik Meski Transfer Pusat Turun

16 November 2025 - 08:09 WIB

Karnaval SCTV 2025 di Jember, Ratusan Pelajar Gaungkan “Jember Zero Bullying”

15 November 2025 - 14:19 WIB

Trending di Berita Nasional