Menu

Mode Gelap

Berita Indonesia · 26 Nov 2023 19:49 WIB ·

Kami Tidak Diundang”: Protes Fraksi Golkar dan PKD Terkait Pengusulan PJ Bupati di DPRD Tulang Bawang


Kami Tidak Diundang”: Protes Fraksi Golkar dan PKD Terkait Pengusulan PJ Bupati di DPRD Tulang Bawang Perbesar


Tulang Bawang – Dalam sebuah kisruh yang mencekam di DPRD Kabupaten Tulang Bawang, terjadi polemik serius terkait pengusulan Penjabat (PJ) Bupati. Ketua Fraksi Golkar dan PKD mengungkapkan ketidakpuasan mereka karena tidak diundang dalam rapat pengusulan PJ Bupati.

“Kami dari Fraksi Golkar belum memberi usulan nama PJ Bupati, dan kami juga belum menandatangani nama yang diusulkan dari DPRD Tulang Bawang,” ungkap Edison Thamrin, Ketua Fraksi Golkar, dengan nada tegas saat diwawancara usai rapat konsolidasi pemenangan Prabowo-Gibran.

Baca Juga :   Ini Jawaban Bupati Tulang Bawang Atas Kerinduan Masyarakat Tulang Bawang

Lebih lanjut, Edison menegaskan, “Aturan harus diberlakukan, minimal 3 nama diusulkan kepada Gubernur Lampung. Untuk Golkar, sudah ada nama untuk diusulkan dan akan diumumkan jika sudah waktunya.”

Klik Gambar

Di sisi lain, Zuldin, Ketua Fraksi PKD, juga mengekspresikan ketidakpuasannya, “Kami dari Fraksi Demokrat dalam rapat tidak diundang, suratnya pun tidak ada. Kami dari Fraksi PKD belum setuju atas usulan tersebut.” Zuldin menambahkan bahwa aturan yang berlaku menyatakan bahwa kesepakatan harus diperoleh dari beberapa fraksi.

Baca Juga :   25 Program Unggulan Bupati Dan Wakil Bupati Win-Hen DPRD Tulang Bawang Tetap Konsisten

Namun, Ketua DPRD Kabupaten Tulang Bawang, Sopi’i, membantah klaim tersebut melalui WhatsApp, “Kami telah mengundang semua ketua fraksi. Akan tetapi, yang bisa hadir dan ikut rapat hanya ketua fraksi PAN, Gerindra, dan PDI Perjuangan. Para pimpinan semua hadir. Saudara kita, ketua fraksi Golkar, memberi izin karena ada acara HUT partai di Jakarta, dan ketua fraksi PKD saat itu juga tidak hadir.” (lang)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 86 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Ketua PMI Lampung Timur Ikuti Sosialisasi Peraturan Organisasi UDD di Bogor

28 Januari 2026 - 18:20 WIB

Kak Muhammad Fawaid, S.Pd., M.Pd. terpilih sebagai Ketua Kwarran Kaliwates

28 Januari 2026 - 15:25 WIB

Dalam rangka peningkatan kapasitas administrasi dan pelayanan terhadap masyarakat di Pemdes Muspika Rambipuji mengadakan Rakor lintas sektoral

28 Januari 2026 - 14:13 WIB

Jember Raih Penghargaan UHC Awards 2026 Kategori Madya, Bupati Jember: Kesehatan Rakyat Prioritas Mutlak

28 Januari 2026 - 07:58 WIB

Pelaku Curanmor Kabur dari RSUD Pringsewu Saat Jalani Perawatan

26 Januari 2026 - 20:47 WIB

Kepengurusan Pengcab Jember dan Bondowoso ditargetkan Rampung Akhir Januari : Orado Jatim 

26 Januari 2026 - 19:07 WIB

Trending di Berita Nasional