Menu

Mode Gelap

Berita Nasional · 5 Jul 2025 13:22 WIB ·

Wakil Menteri Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan RI, Silmy Karim, melakukan kunjungan kerja ke Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Mamuju


Wakil Menteri Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan RI, Silmy Karim, melakukan kunjungan kerja ke Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Mamuju Perbesar

 

Gemasamudra .com – Komunika Nusantara– Wakil Menteri Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan RI, Silmy Karim, melakukan kunjungan kerja ke Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Mamuju pada Kamis, 3 Juli 2025.

Kedatangan Wamen disambut langsung oleh Kakanwil Ditjen Imigrasi Sulawesi Barat, Said Noviansyah dan Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Mamuju, V. Yosa Anggara. Dalam kesempatan ini, Silmy Karim meninjau langsung sarana, prasarana, serta layanan keimigrasian yang tersedia di Kantor Imigrasi Mamuju.

Klik Gambar

Usai melakukan peninjauan, Wamen menyampaikan apresiasinya terhadap kondisi fisik dan kualitas pelayanan Kantor Imigrasi Mamuju. Menurutnya, gedung kantor tersebut tergolong sangat bersih, tertata rapi, dan luas, sehingga memberikan kenyamanan optimal bagi masyarakat pengguna layanan dan layak menjadi Kantor Imigrasi Kelas I.

Baca Juga :   Sebagai Bentuk Sinergi, GWI Jember Mempernalkan Diri kepada Kejari Jember.

“Saat ini saya berada di Kantor Imigrasi Kelas II Mamuju. Saya melihat langsung bahwa gedung, fasilitas, dan pelayanannya sangat baik. Saya mendukung penuh agar Kantor Imigrasi Mamuju dapat meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan ditingkatkan statusnya menjadi Kantor Imigrasi Kelas I. InsyaAllah, hal ini dapat segera terwujud,” ujar Silmy Karim.

Baca Juga :   Poengky Indarti: Penguatan KPK Untuk Pemerintahan Bersih Dan Bebas Korupsi

Setelah peninjauan, Wamen memberikan Penguatan dan Motivasi kepada seluruh jajaran Imigrasi di wilayah Sulawesi Barat dalam pertemuan yang diselenggarakan di aula Kantor Imigrasi Mamuju. Silmy Karim dalam pengarahannya memuji Kantor Imigrasi Mamuju yang dinilai sangat baik secara letak, fasilitas, luas dan bentuk bangunan.

“Baru dua Kantor Imigrasi yang saya puji yaitu Kantor Imigrasi Bogor dan Kantor Imigrasi Mamuju” tambah Wamen Imipas

Baca Juga :   Sigit Hendrawan Samsu Selaku Pendiri di datangi Direksi PT Mitratani Dua Tujuh Untuk Menjalin Silaturahmi

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kakanwil Ditjen Imigrasi Sulawesi Barat, Kakanwil Ditjen Pemasyarakatan Sulawesi Barat, para kepala UPT Imigrasi dan Pemasyarakatan se-Sulawesi Barat, serta jajaran struktural di lingkungan Kanwil Ditjen Imigrasi Sulawesi Barat.(**)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 23 kali

Baca Lainnya

Pemkab Jember Libatkan Pengurus OSIS Dalam Gerakan Cegah Pernikahan Dini dan Stunting Demi Wujudkan Generasi Emas

11 November 2025 - 14:35 WIB

Semarak Hari Pahlawan di SDN Antirogo 04, Siswa Hidupkan Kembali Momen Heroik Penyobekan Bendera Belanda di Hotel Yamato

11 November 2025 - 09:13 WIB

GWI Jember Desak Pengawas Proyek Hargai Tugas Jurnalis, Sikap di SDN Cakru 04 Dinilai Langgar Prinsip Keterbukaan Publik

11 November 2025 - 08:53 WIB

Bupati Jember Menyapa  Petani Sukowono 

11 November 2025 - 06:38 WIB

Dinas LH Pringsewu Akui Ada Rekomendasi Perbaikan di Dapur MBG Pardasuka, Termasuk Pembangunan IPAL Baru

10 November 2025 - 19:41 WIB

Lima Bulan Beroperasi, Dapur MBG Pardasuka Baru Bangun IPAL, Diduga Langgar Aturan Lingkungan

10 November 2025 - 14:55 WIB

Trending di Berita Nasional