Menu

Mode Gelap

Berita Nasional · 21 Apr 2025 11:43 WIB ·

Pengelola Pantai Papuma Galakkan Penanaman Pohon, Tangkal Abrasi dan Percantik Kawasan


Pengelola Pantai Papuma Galakkan Penanaman Pohon, Tangkal Abrasi dan Percantik Kawasan Perbesar

Korwil Jatim Holiyadi

Jember, Gemasamudra.com — Dalam upaya menjaga kelestarian alam dan menanggulangi abrasi di kawasan pesisir, pengelola Pantai Tanjung Papuma bersama mitra warung lokal menggelar kegiatan penanaman pohon pada Minggu (20/4/2025). Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen pengelola wisata dalam menerapkan prinsip ekowisata yang berkelanjutan di kawasan hutan wisata Pantai Papuma, Kabupaten Jember.

Puluhan pohon ditanam di area yang dekat dengan garis pantai serta beberapa titik dalam kawasan hutan wisata. Jenis pohon yang ditanam beragam, mulai dari pohon kelapa, nangka, pinus, hingga cemara. Selain untuk memperkuat garis pantai dari ancaman abrasi, pohon-pohon ini diharapkan dapat menambah keindahan kawasan wisata yang menjadi salah satu ikon destinasi unggulan di Jember tersebut.

Klik Gambar

“Kita tadi melakukan penanaman pohon kelapa guna mendukung pelestarian lingkungan dalam pengelolaan wisata di kawasan hutan, terutama di Papuma. Kami juga bekerja sama dengan mitra warung yang ada di Papuma dengan tujuan menjaga kelestarian alam dan untuk menghindari abrasi,” ujar Adi Suponco, Asisten Manajer Pantai Tanjung Papuma.

Baca Juga :   Pasangan Calon Bupati Fawaid- Joko Unggul 9% dari Pasangan calon Bupati Hendy-Firjaun dalam Pleno tingkat kabupaten.

Menurut Adi, kegiatan ini bukan sekadar seremoni, tetapi langkah nyata yang akan terus berkelanjutan sebagai bagian dari pengelolaan wisata berbasis pelestarian lingkungan. Penanaman dilakukan secara gotong royong oleh pihak pengelola dan para pelaku usaha kecil di sekitar pantai, seperti pemilik warung dan penyedia jasa wisata.

“Tanaman yang ditanam tadi antara lain nangka, kelapa, pinus, dan cemara. Harapan ke depan, dengan adanya penanaman ini, bisa menghindari abrasi serta menambah keindahan di dalam kawasan Pantai Papuma,” jelasnya.

Baca Juga :   Keruk APBD Ratusan Juta, Toilet yang Dibangun oleh Disporapar Pringsewu Mangkrak

Pantai Tanjung Papuma memang memiliki tantangan tersendiri dalam pengelolaan kawasan pesisir. Tekanan abrasi yang perlahan menggerus bibir pantai menjadi ancaman serius, apalagi di tengah meningkatnya aktivitas wisata. Oleh karena itu, langkah penghijauan ini menjadi sangat penting sebagai bentuk mitigasi alami terhadap kerusakan ekosistem pesisir.

Selain itu, inisiatif ini juga membawa pesan edukatif bagi wisatawan dan pelaku usaha lokal tentang pentingnya menjaga keseimbangan antara pemanfaatan dan pelestarian alam. Adi menambahkan bahwa kegiatan serupa akan kembali digelar di masa mendatang dengan melibatkan lebih banyak pihak, termasuk relawan dan komunitas lingkungan.

Baca Juga :   KPU Jember Melaksanakan Sampling Monitoring E Coklit Kecamatan Ajung di PPS Pancakarya

Dengan adanya sinergi antara pengelola wisata dan masyarakat lokal, Pantai Papuma diharapkan bisa menjadi contoh destinasi wisata yang tidak hanya memikat secara visual, tetapi juga ramah terhadap lingkungan dan berorientasi pada keberlanjutan jangka panjang.(**)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 5 kali

Baca Lainnya

PSHT Ranting Ajung Gelar Latber Kedua Setelah Lebaran Idul Fitri 1446 H di PendopoTerate Ajung Jaya Desa Pancakarya

20 April 2025 - 09:27 WIB

Ahmad Rizki Sadiq Kembali Terpilih Menjadi Ketua PAN Jawa Timur

20 April 2025 - 09:06 WIB

Di Duga Tindakan Arogan oknum Penagih Utang BTPN Syariah

19 April 2025 - 18:19 WIB

Polisi Bongkar Kebohongan Yang Viral di Medsos Karena di Begal

19 April 2025 - 12:06 WIB

PSHT Ranting Patrang Mengadakan Latber sebagai salah satu syarat untuk menjadi Warga PSHT

19 April 2025 - 10:07 WIB

Selamat Datang Kapolres Yang Baru AKBP Bobby Adimas Candra Putra dari Ketua Cabang PSHT Jember

19 April 2025 - 09:30 WIB

Trending di Daerah