Menu

Mode Gelap

Berita Terkini · 31 Mar 2020 16:50 WIB ·

Menekan Penyebaran Covid 19, Polres Pringsewu Lakukan Penyemprotan Disinfektan


Menekan Penyebaran Covid 19, Polres Pringsewu Lakukan Penyemprotan Disinfektan Perbesar

Pringsewu – GS – Menindaklanjuti perintah Kapolri untuk menekan penyebaran wabah Covid19, Polres Pringsewu bersama TNI dan Forkompinda dan instansi terkait lakukan penyemprotan disinfektan di beberapa wilayah yang ada di Kabupaten Pringsewu, Selasa (31/03/2020).

Kapolres Pringsewu AKBP Hamid Andri Soemantri menyatakan, kegiatan penyemprotan disinfektan bisa mencegah penyebaran virus Corona di Indonesia, khusunya di wilayah Kabupaten Pringsewu.

Baca Juga :   Debat Terakhir, Ririn-Win Tegaskan Komitmen Membangun Pemerintahan Berintegritas

” Kegitan penyemprotan ini merupakan tindak lanjut perintah dari Kapolri, yaitu melakukan penyemprotan serentak seluruh Indonesia. Sehingganya dengan penyemprotan disinfektan ini bisa menekan dan mencegah penyebaran virus Corona,” kata Kapolres.

Klik Gambar

Penyemprotan cairan disinfektan dilakukan di beberapa lokasi dan fasilitas umum. Mulai dari Terminal Pringsewu hingga Koramil Gadingrejo.

“Jadi penyemprotan dimulai dari terminal Pringsewu, kemudian melewati Chandra Pringsewu. Selanjutnya menuju Tugu Gajah Pringsewu hingga Rest Area Gadingrejo. Dilanjutkan ke arah Polsek dan Koramil Gadingrejo Koramil Gadingrejo dan Pasar Gadingrejo,” lanjutnya.

Baca Juga :   Puncak Peringatan Bulan K3 Nasional, Insan Maritim Provinsi Lampung di Kantor KSOP Kelas 1 Panjang Berjalan Lancar

Selain itu, polsek-polsek yang ada di wilayah hukum Polres Pringsewu juga melakukan penyemprotan cairan disinfektan di wilayah hukumnya masing-masing.

Kedepannya Kapolres berharap, wilayah Kabupaten Pringsewu bisa steril dari virus Corona, dan masyarakat dihimbau agar menaati semua kebijakan pemerintah dalam menangani penyebaran covid19.

“Saya juga berharap kepada warga Pringsewu yang baru pulang dari daerah pamdemi Covid19 agar segera melapor kepada RT/RW atau aparat pekon setempat, serta melakukan isolasi diri terlebih dahulu,” pungkasnya. (*)

  1. Penulis: Rls/MM
    Editor : Redaktur Pelaksana

 

Baca Juga :   Jual Durian Di Musim Hujan

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 6 kali

Baca Lainnya

Ketidakhadiran TKSK Kencong Jadi Sorotan, Rangkap Jabatan Sururi Diunggah ke Permukaan

27 November 2025 - 06:09 WIB

Dinkes Pringsewu Gelar Jambore Kader Posyandu

25 November 2025 - 16:42 WIB

100 Prajurit Yonif 509 Kostrad Dikerahkan Bantu Penanganan Darurat Erupsi Semeru

23 November 2025 - 19:40 WIB

Kenaikan Tarif Tol Lampung Di Tengah Luka Ekonomi Rakyat

22 November 2025 - 17:47 WIB

Penyaluran Bantuan Sosial di Paseban Berjalan Lancar, Namun Ketidakhadiran TKSK Kencong Jadi Sorotan

22 November 2025 - 13:25 WIB

Dilantik, Iqbal Abdul Aziz Langsung Gas, IPHI Harus Ciptakan Kerja, Bukan Hanya Acara!

20 November 2025 - 10:33 WIB

Trending di Berita Terkini