Menu

Mode Gelap

Daerah · 1 Feb 2020 13:45 WIB ·

Kasat Polairud Polres Tuba Terima Kenaikan Pangkat Pengabdian


Kasat Polairud Polres Tuba Terima Kenaikan Pangkat Pengabdian Perbesar

 Gemasamudra.com 

Tulang Bawang (GS) – Kepolisian Resor (Polres) Tulang Bawang (Tuba) menggelar Upacara Korps Kenaikan Pangkat Pengabdian dari Pama (perwira pertama) menjadi Pamen (perwira menengah), hari Sabtu (01/02/2020), sekira pukul 10.30 WIB, di GSG (gedung serba guna) Wira Satya Mapolres setempat.

Bertindak selaku Inspektur Upacara Kapolres Tuba AKBP Syaiful Wahyudi, SIK, MH, Perwira Upacara Kasat Tahti Iptu Holili dan Komandan Upacara Pama Polres Ipda Amlit Bancin.

Baca Juga :   Dua Pencuri di Menggala Diringkus Tekab 308 Polres Tuba

Kapolres dalam amanatnya mengatakan, kenaikan pangkat di lingkungan Polri mempunyai arti yang sangat penting baik bagi kesatuan, personel dan keluarga yang bersangkutan.

Klik Gambar

“Walaupun demikian kenaikan pangkat ini bukan merupakan suatu pemberian atau hadiah dari pimpinan, tetapi merupakan wujud dari penghargaan, pengabdian dan kepercayaan yang diberikan kepada yang bersangkutan,” ujar AKBP Syaiful.

Baca Juga :   Menuntut Tanggung Jawab,Dwi Menyurati MPM Motor Kebonsari, Setelah Melaporkan Ke Polisi

TMT (terhitung mulai tanggal) 01 Februari 2020, Kasat Polairud Polres Tuba AKP Suharto telah dinaikkan pangkatnya setingkat lebih tinggi menjadi Komisari Polisi (Kompol), yang mana tanggal 26 April 2020 mendatang beliau ini akan purna bakti dari institusi kepolisian.

Kapolres menambahkan, keberhasilan kita dalam melaksanakan tugas tidak terlepas dari doa istri, anak dan keluarga yang ada di rumah, untuk itu jaga dan peliharalah mereka dengan sebaik-baiknya karena keberhasilan seseorang itu semuanya berawal dari rumah tangga yang baik dan harmonis.(*)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 4 kali

Baca Lainnya

Refleksi Ulang Tahun, Bupati Tegaskan Arah Pembangunan Tulang Bawang

8 Januari 2026 - 19:34 WIB

Di Tengah Isu Pribadi, Bupati Tegaskan Pemerintahan Tetap Berjalan Profesional

8 Januari 2026 - 19:26 WIB

Zona Ekonomi Biru Jadi Arah Baru Pembangunan Pesisir Tulang Bawang

8 Januari 2026 - 19:19 WIB

Fatayat NU Pringsewu Audiensi ke Kejari, Perkuat Sinergi Perlindungan Perempuan dan Anak

6 Januari 2026 - 12:53 WIB

Rilis Akhir Tahun 2025, Polres Tanggamus Paparkan Capaian Kinerja dan Tantangan Penegakan Hukum

31 Desember 2025 - 21:39 WIB

Realisasi Dana Desa 2025 Tiyuh Tirta Makmur Capai Rp605 Juta Dari Total Rp919 Juta Lebih

31 Desember 2025 - 14:49 WIB

Trending di Daerah