Menu

Mode Gelap

Tulang Bawang · 24 Apr 2022 15:16 WIB ·

Di Bulan Ramadhan 1443 H SDS Bahari Al-Islam Gelar Pesantren Kilat


Di Bulan Ramadhan 1443 H SDS Bahari Al-Islam Gelar Pesantren Kilat Perbesar

TULANG BAWANG (GS) – Didalam bulan suci Ramadhan, SDS Bahari Al-Islam menggelar kegiatan pesantren kilat, yang dilaksanakan diareal Pondok Pesantren Bahari Al-Islam, yang di ikuti oleh puluhan siswa di sekolah tersebut. Sabtu (23/4/2022).

Kegiatan tersebut dilaksanakan selama 2 hari, yang dimulai sejak Hari kamis, 21 April hingga tanggal 23 April dengan tema “Membentuk Generasi Muda Islam Cerdas, Berakhlak Karimah, Mandiri, Amanah, dan Bertakwa”

“Kegiatan ini kita selenggarakan selama dua hari, yang dimulai sejak tanggal 21 hingga tanggal 23 April dengan tema Membentuk Generasi Muda Islam Cerdas, Berakhlak Karimah, Mandiri, Amanah, dan Bertakwa,” ucap Mita Agustina Topang selaku ketua pelaksana saat usai acara penutupan

Klik Gambar

Masih kata Mita, dalam acara tersebut, berisikan bermacam kegitan islami, dan lomba-lomba antar siswa, yang mampu membangun kekompakan antara satu sama lain, serta membentuk karakter dalam masing-masing peserta.

Baca Juga :   Ground Breaking Lampung City Mall dan Bay Apartemen Pertama di Lampung

“Dalam dua hari itu, yang kita para dewan guru persiapkan tentang kegiatan-kegiatan islami dan lomba-lomba didalamnya seperti lomba LCT(Lomba Cepat Tepat) , Mewarnai, Tilawah, serta ditutup dengan bakar api unggun dan renungan malam didalamnya,” urai Mita.

Masih ditempat yang sama, ungkapan Zaki perserta kegiatan itu siswa kelas 6, yang dirinya merasa senang dengan adanya kegiatan tersebut, karena sudah 2 tahun terakhir ia tidak adanya kegiatan pesantren kilat karena selalu dikarenakan selalu meningkatnya jumlah pendemi covid 19.

Baca Juga :   Zulvia Hikmah Pasien RS Penawar Medika Dapatkan Bantuan dari Dinas Kesehatan Tulang Bawang

“Terakhir dulu saya terakhir ikut kegiatan pesantren kilat, pada saat saya kelas 4 dan sekarang ada lagi pada saat saya kelas 6, dulu katanya pada saat covid jadi libur pada sat bulan suci Ramadhan, saya senang bisa ikut kegiatan ini bisa kumpul kawan-kawan buka dan saur bersama hingga melewati kegiatan bersama,” ujar Zaki siswa kelas 6 SDS Bahari Al-Islam.

Disisi lainnya, Muh.Safril Ridho Kepala sekolah SDS Bahari Al-Islam, mengucapkan terimakasih kepada semua pihak atas kerjasamanya yang telah menyukseskan kegiatan tersebut, karena menurutnya, kegiatan itu dapat sukses, karena kerjasama para dewan guru, serta dukungan penuh semua pengurus, dan para wali murid.

Baca Juga :   Pemkab Tulang Bawang Terima Bantuan 2 Unit Kendaraan Bentor

“Saya sangat bersyukur, dengan lancarnya kegiatan pesantren kilat ini tanpa kendala walaupun kita sudah fakum hampir 2 tahun, kita mampu mensukseskan program ini, karena kekompakan para dewan guru, yang ada disini, dan juga tak lepas dari dukungan semua pihak, terutama dari dewan pengus ponpes serta para wali murid yang ada,” pungkasnya.

Penulis : (Red)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 5 kali

Baca Lainnya

Potong Kerbau, Ribuan Pendukung Qodham Gelar Doa Bersama

17 April 2025 - 11:53 WIB

Pemkab Tulang Bawang Respon Cepat Keluhan RSUD Menggala

11 April 2025 - 18:32 WIB

Pemkab Tulang Bawang Gelar Halal Bihalal, Bupati Tulang Bawang Pastikan Tidak Ada Jual Beli Jabatan

8 April 2025 - 13:00 WIB

PLT,kakam Tri tunggal jaya salurkan BLT,DD tahap pertama kepada 35 KPM

4 April 2025 - 19:53 WIB

Ringkasan Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (RLPPD) Kabupaten Tulang Bawang Tahun 2024

27 Maret 2025 - 14:10 WIB

Organisasi Pers KWI Tuba SAH Telah Terdata di Kominfo Tuba

26 Maret 2025 - 16:59 WIB

Trending di Berita Terkini