Menu

Mode Gelap

Berita Terkini · 2 Mei 2020 18:21 WIB ·

Baguna Bersama Anna-Fritz Sambangi Sekretariat KWRI Metro


Baguna Bersama Anna-Fritz Sambangi Sekretariat KWRI Metro Perbesar

METRO – (GS) – Usai menyambangi beberapa organisasi wartawan di Kota Metro, seperti PWI, IWO, AWPI, FJTV dan FPII, Badan Penanggulangan Bencana (Baguna) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) kembali menyambangi kantor organisasi wartawan di Bumi Sai Wawai, Sabtu (2/5/2020).

Kedatangan Baguna kali ini ke kantor Komite Wartawan Reformasi Indonesia (KWRI) di Jalan Raya Merdeka, Kelurahan Tejo Agung, Kecamatn Metro Timur bersama bakal calon Wali dan Wakil Walikota Metro Anna Morinda dan Fritz Akhmad Nuzir.

Kedatangan mereka ke sekretariat KWRI untuk memberikan bingkisan apresiasi atas kinerja wartawan yang tak kenal lelah menyampaikan informasi perkembangan Covid-19.

Klik Gambar

Kepala Baguna Metro Aji Hartanto, mengungkapkan bahwa kehadiran pihaknya ke KWRI bukan untuk memberikan bantuan melainkan menyampaikan apresiasi atas kinerja awak media.

Baca Juga :   Bupati HJ.winarti SE MH Dampingi Presiden Republik Indonesia Ir.Joko widodo Meresmikan Jalan Tol Trans Sumatra

“Bentuk apresiasi yang kita berikan atas kinerja pers yang tak kenal lelah menyampaikan informasi ke publik. Kami berharap apa yang telah kita lakukan ini dapat di ikuti oleh yang lainnya. Makin banyak yang bergerak dan berbagi saya kira kehidupan kita makin ringan dalan menghadapi covid-19,” kata Aji saat diwawancara media di Kantor KWRI.

Baca Juga :   Berbagi di Bulan Ramadhan, Ikatan Wartawan Online Lampung Tengah Bagikan Bantuan Sembako

Sementara, bakal Calon Wakil Walikota Metro Fritz Akhmad Nuzir menegaskan bahwa gerakan yang dilakukan Baguna tersebut murni untuk bangsa dan negara.

“Sejak awal niat kita gerakan ini adalah untuk bangsa dan negara, karena ini di Metro, gerakan ini untuk Kota Metro. Dan Baguna tidak akan pernah berhenti bergerak, tetap berada di tengah masyarakat dalam semua kesulitan tidak hanya Covid-19,” tegasnya.

Menanggapi kegiatan tersebut, Ketua KWRI Metro Hanafi mengapresiasi langkah Baguna yang peduli terhadap sejumlah profesi terdampak Covid-19 salah satunya ialah insan Pers.

Baca Juga :   Dinkes Lamteng Lelet dalam Pengadaan APD

“Terimakasih banyak karena sudah mengapresiasi kinerja teman-teman media, karena selama ini memang media kurang mendapatkan perhatian apalagi saat melaksanakan liputan dilapangan. Dan ini sangat membantu kami, kami berharap kedepannya dapat terus bersinergi,” tandasnya.

Diketahui, usai pemberian apresiasi kepada kalangan Pers, Baguna PDI-Perjuangan juga akan menyambangi puluhan pekerja seni dan musisi yang juga terdampak ekonominya oleh Covid-19.

Penulis : (Rilis/Red)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 1 kali

Baca Lainnya

Anna Morinda : Jangan Terprovokasi, Fokus Datang Ke TPS Coblos Bambang-Rafieq Nomor 01

22 November 2024 - 13:29 WIB

Pecah, Sepuluh Ribu Masyarakat Padati Kampanye Akbar Qudrotul-Hankam di Penawar Tama 

22 November 2024 - 11:01 WIB

LMKN WAMI Penuhi Undangan BPD PHRI Lampung, Bahas Pembayaran Royalti

22 November 2024 - 06:49 WIB

Dipertanyakan Tokoh Masyarakat, PC PMII Soroti Rusunawa Pringsewu Terbengkalai Tanpa Penghuni

21 November 2024 - 23:09 WIB

Ketua DPD AJOI Lampung Meminta Agar Kapolri Segera Mengambil Langkah Tegas Atas Sikap Kapolres Pringsewu

21 November 2024 - 21:59 WIB

Kontroversi Pembatalan Pasangan Calon di Kota Metro, Ini Kata Aliansi Cinta Metro

21 November 2024 - 19:15 WIB

Trending di Berita Indonesia