Menu

Mode Gelap

Daerah · 30 Apr 2019 14:34 WIB · waktu baca 1 menit

Perkuat Kebersamaan,Korem 074/Warastratama Gelar Komsos Dengan Komponen Masyarakat


Perkuat Kebersamaan,Korem 074/Warastratama Gelar Komsos Dengan Komponen Masyarakat Perbesar

Solo,Gemasamudra.com – Dalam rangka meningkatkan kebersamaan antara TNI dengan seluruh komponen masyarakat, Korem 074/Warastratama menggelar Komunikasi Sosial bertempat di Gedung Warastratama Surakarta, Selasa (30/4/2019). Kegiatan tersebut dihadiri para Tokoh agama, Tokoh masyarakat, Tokoh pemuda, Ketua Organisasi Profesi, Ketua Lembaga Swadaya Masyarakat, Ketua Organisasi Masyarakat dan Pimpinan Organisasi Akademi wilayah Surakarta.

Dalam sambutan Danrem 074/Warastratama Kolonel Inf Rafael Granada Baay, yang disampaikan Kasrem 074/Warastratama Letkol Inf Yudi Purwanto, S.M. menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan sarana komunikasi sosial untuk memelihara dan meningkatkan hubungan yang erat dengan segenap komponen masyarakat sehingga terwujud saling pengertian, kebersamaan, keterpaduan dan timbul kesadaran untuk berpartisipasi dalam pertahanan negara.

Baca Juga :   Babinsa Joyontakan Hadiri Penutupan Kirab Budaya dan Bazar Joyoantoko di Taman Pintar

“Selanjutnya saya mengajak kepada tokoh yang hadir untuk meningkatkan kerjasama dan sinergitas dengan TNI, Pemda, Kepolisian dan Instansi terkait yang ada di wilayah Surakarta ini untuk mengamalkan deteksi dini dan cegah dini terutama dalam menangkal berkembangnya penyalahgunaan narkoba, ideologi radikal, terorisme serta maraknya berita – berita hoax,” ungkap Kolonel Inf Rafael Granada Baay.

Klik Gambar

Diakhir sambutan Danrem menyampaikan ucapan terimakasih dan penghargaan yang tinggi kepada semua pihak atas kerja samanya selama ini dalam menjaga situasi kondusif pada pelaksanaan Pemilihan Presiden dan Pemilihan Legislatif pada tanggal 17 April 2019 yang lalu sehingga dapat berjalan dengan aman, lancar, tertib dan damai serta berharap kondisi seperti ini tetap dipertahankan dan dikembangkan untuk masa-masa mendatang.

Baca Juga :   Ketua TP PKK Kabupaten Jember Ghyta Eka Puspita,SE.MSc. Membuka Membuka YJI Cabang Jember yang ke 2

Pada kesempatan tersebut dilaksanakan pemberian materi sosialisasi pokok-pokok kebijaksanaan Pimpinan TNI AD dalam bidang territorial tahun 2019 oleh Pasi Bhakti TNI Kapten Inf Joko Sulantoro, Sosialisasi Wawasan Kebangsaan oleh Pasi Wanwil Kapten Inf Muayat dan Sosialisasi Peran TNI AD dalam membantu kesulitan rakyat melalui bersinergitas dengan unsur KB TNI oleh Pasi Puanter Kapten Inf Ismail Syaharuddin, S.Sos. (Penrem074/Wrt)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Kang Mas Fajar, Panglima PSHT Cabang Jember Menolak Ngawiji

12 Mei 2025 - 12:28 WIB

Lashira Najwa Shifa Anida Mendapatkan Piala Bulu Tangkis Juara 1 Kejurkab Jember 2025.

12 Mei 2025 - 11:46 WIB

Kinerja Keuangan Provinsi Lampung Ngacir, Realisasi Pendapatan dan Belanja Terbaik di Lima Tahun Terakhir

12 Mei 2025 - 09:08 WIB

Realisasi APBD Provinsi Lampung Bulan Mei 2025 di Atas Rata-Rata Nasional, Kinerja BPKAD Baik dan Optimal

11 Mei 2025 - 12:20 WIB

Untuk Meningkatkan Efisiensi dan Efektifitas Organisasi, PSHT Cabang Jember Menggelar Pelatihan

11 Mei 2025 - 06:12 WIB

Enews Indo Resmikan Kantor Baru di Jember.

11 Mei 2025 - 06:02 WIB

Trending di Daerah