Menu

Mode Gelap

Berita Nasional · 1 Nov 2025 07:12 WIB ·

PSHT Jember Apresiasi Keberhasilan PSHT Pusat Madiun Raih Penghargaan di CNN Indonesia Awards 2025


PSHT Jember Apresiasi Keberhasilan PSHT Pusat Madiun Raih Penghargaan di CNN Indonesia Awards 2025 Perbesar

Korwil Jatim Holiyadi

Jember, Gemasamudra.com – Kebanggaan dirasakan keluarga besar Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Jember setelah PSHT Pusat Madiun meraih penghargaan bergengsi pada ajang CNN Indonesia Awards 2025.

Dalam malam penganugerahan yang digelar di Grand Ballroom The Ritz-Carlton, Mega Kuningan, Jakarta, Jumat (31/10/2025), Ketua PSHT Pusat Madiun, Moerdjoko Hadi Wijoyo, menerima langsung penghargaan “Excellence in Cultural Leadership and Community Empowerment.”

Klik Gambar

Ajang yang mengusung tema “Perayaan Kolaborasi dan Harmoni” tersebut memberikan apresiasi kepada tokoh dan lembaga yang berkontribusi dalam membangun bangsa melalui sinergi lintas sektor.

Baca Juga :   Sekolah Seni Tubaba akan Gelar Aksi Solidaritas untuk Jurnalis Al Jazeera Shireen Abu Akleh

Ketua PSHT Cabang Jember, Jono Wasinuddin, menyampaikan rasa bangga dan terima kasih atas penghargaan yang diterima PSHT Pusat Madiun. Menurutnya, prestasi tersebut menjadi bukti bahwa pencak silat tidak hanya olahraga bela diri, tetapi juga warisan budaya yang mampu membentuk karakter dan persatuan bangsa.

“Kami bangga atas capaian PSHT Pusat Madiun. Ini bukti bahwa nilai-nilai luhur pencak silat tetap relevan dan memberi inspirasi di tengah tantangan zaman modern,” ujar Jono.

Baca Juga :   PSHT Ranting Ajung Melaksanakan Pendadaran 150 Peserta Calon Warga Leting 2025.

Ia menegaskan bahwa PSHT akan terus mengembangkan peran sosial dan budaya dengan menjaga semangat persaudaraan, kedisiplinan, dan gotong royong.

Diketahui, PSHT kini telah berkembang pesat dengan lebih dari 10 juta anggota di seluruh Indonesia, mencakup 368 kabupaten/kota, 20 komisariat perguruan tinggi, serta 33 cabang luar negeri.

Penghargaan dari CNN Indonesia Awards 2025 ini mempertegas posisi PSHT sebagai penjaga jati diri bangsa, pelestari nilai-nilai budaya, sekaligus penggerak pembinaan karakter dan solidaritas sosial di masyarakat.(**)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 5 kali

Baca Lainnya

Kapolsek Baru Sempolan, AKP Muhamad Lutfi: Lanjutkan Sinergi dan Dedikasi untuk Silo Aman dan Guyub

1 November 2025 - 09:37 WIB

Bupati Fawait Resmikan Majelis Sholawat Al Mu’tasbhim Billah, Tegaskan Jember Sebagai Kota Religius dan Bersatu

1 November 2025 - 07:02 WIB

Aktivis Hukum Desak Penindakan Dugaan Penggelembungan Klaim BPJS di Tiga RS Jember

31 Oktober 2025 - 15:04 WIB

Langkah Serius IWO : Usai Rakernas, Targetkan Jadi Konstituen Dewan Pers

30 Oktober 2025 - 19:34 WIB

Dinkes Pringsewu Gelar Workshop Epidemiologi Malaria 1-2-5 Tingkat Kabupaten

30 Oktober 2025 - 16:49 WIB

Dinkes Pringsewu Gelar Workshop Implementasi Kawasan Tanpa Rokok

30 Oktober 2025 - 16:30 WIB

Trending di Berita Nasional