Menu

Mode Gelap

Berita Terkini · 24 Feb 2024 00:00 WIB ·

Sikapi Dugaan Money Politics, AMPG Pringsewu Desak DPD Partai Golkar Gelar Rapat Pleno


Sikapi Dugaan Money Politics, AMPG Pringsewu Desak DPD Partai Golkar Gelar Rapat Pleno Perbesar

PRINGSEWU (GS) – Ketua Angkatan Muda Pemuda⁰ Golkar (AMPG) Pringsewu Yongki mendesak pengurus inti DPD Golkar Pringsewu untuk menggelar rapat pleno. Hal ini diutarakan Yongki pasca pemberitaan dugaan penggunaan joki pada tes kesehatan bacaleg, dan dugaan money politics yang dilakukan oleh Suyadi caleg dari dapil 1 Partai Golkar.

Yongki merasa geram dengan persoalan yang dilakukan kader partai berlambang pohon beringin tersebut, namun tak ada kejelasan untuk memecahkan masalah oleh pengurus inti

Baca Juga :   Rapat Kerja Pembantu Pembina Keluarga Berencana Desa Dan Sub PPKBD Tri Wulan Ke IV

” Saya sebagai Ketua AMPG Pringsewu merasa geram mendengar dan membaca informasi  di media tentang telah terjadinya dugaan praktik-praktik politik uang, dan perbuatan tercela lainnya yang dilakukan oleh caleg/kader Golkar,” kata Yongki saat dihubungi via WhatsApp, Jumat (23/2).

Klik Gambar

Ia menganggap, masalah ini telah mencoreng nama baik Partai Golkar, untuk itu ia mendesak agar segera ada tindak lanjut melalui pleno oleh pengurus inti.

Baca Juga :   Polres Tuba Datangi Tiga Tempat Jelang Natal 2019

“Intinya saya mendesak agar pleno ini segera dilakukan,” ujar dia.

Tak hanya itu, pihaknya juga tidak akan segan-segan untuk memberikan rekomendasi berat terhadap caleg atau kader Partai Golkar yang tidak mampu menjaga nama baik partai.

“Bila diperlukan kami akan merekomendasikan untuk mencopot  keanggotannya,” tegas Yongki.

Sementara itu Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Pringsewu Suherman hingga berita ini diturunkan tidak memberikan respon saat dihubungi via WhatsApp.(Red)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 60 kali

Baca Lainnya

Tiga pasangan calon kepala daerah (Kada) melawan kotak kosong

7 September 2024 - 20:36 WIB

Muklis Basri Optimis Fauzi-Laras Menang di Pilkada Pringsewu 2024

6 September 2024 - 19:10 WIB

Ramah Inklusi, Umpri Siap Terima Mahasiswa Disabilitas di Tahun 2025

5 September 2024 - 12:15 WIB

10 Parpol Pengusung Tetap Solid Dukung Ela-Azwar Hadi

4 September 2024 - 21:44 WIB

Satresnarkoba Polres Tanggamus Tangkap Dua Terduga Kurir Sabu di Pugung

3 September 2024 - 22:46 WIB

Penyerahan Pengelolaan SPBU di Tulang Bawang Resmi Dilakukan

2 September 2024 - 19:09 WIB

Trending di Lampung