Menu

Mode Gelap

Advertorial · 28 Okt 2021 13:34 WIB ·

Jadi Jalan Penghubung Antar Kampung, Bupati Tuba Resmikan Langsung Jembatan Kampung Sungai Burung


Jadi Jalan Penghubung Antar Kampung, Bupati Tuba Resmikan Langsung Jembatan Kampung Sungai Burung Perbesar

TULANG BAWANG,Gemasamudra.com – Telah usai dibangun, Bupati Tulangbawang, Dr. Hj. Winarti S.E.,M.H. meresmikan langsung jembatan gantung yang berada di Kampung Sungaiburung, Kecamatan Denteteladas, Rabu (27/10/2021).

Selain Bupati, Turut hadir juga mendampingi Bupati Winarti dalam kegiatan itu pejabat tinggi Pratama eselon I dan II serta Ketua DPRD Tulangawang.

Klik Gambar

Seperti diketahui, jembatan itu menghubungkan langsung dusun 1 dan dusun 2, yang pendanaannya langsung dari DAK Afirmasi 2021 melalui Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang Tulangbawang.

Kepala Kampung Sungaiburung, Asnur Alamsyah dalam sambutannya mengatakan, ucapan terima kasih tak terhingga kepada Presiden Jokowi dan juga Bupati Tulangawang yang sudah bersinergi membangun jembatan Merah Putih.

Baca Juga :   Ditengah Pandemi Corona, Satu Karaokean di Pringsewu Tetap Beroperasi

“25 program sudah kami rasakan salah satunya pembangunan jembatan Merah Putih yang sangat bermanfaat sekali untuk kami ini,” ungkapnya.

Sementara, di tempat yang sama, Kepala Dinas PUPR Tulangbawang, Puncak Stiawan mengatakan, renovasi jembatan Merah Putih 66 meter bernilai kontrak 1, 2 milyar yang berasal dari DAK Afirmasi.

 

“Kami ucapkan terima kasih kepada Ibu Bupati yang telah merealisasikan pembangunan jembatan Merah Putih ini,” tuturnya.

Baca Juga :   Jelang IdulFitri, Pemkab Lamtim Lakukan Pengawasan Harga Bahan Pokok Sembako

Bupati Tulangbawang, Winarti dalam sambutannya mengatakan, Jembatan ini dahulu lantainya papan dan sangat tidak layak. Namun sekarang sudah selesai dibangun secara layak dan hari ini diresmikan. Ia menyebut walaupun di tengah Pandemi Covid-19 pembangunan ini tetap diprioritaskan.

Sebab, lanjutnya, jembatan ini merupakan jalan utama transportasi anak-anak menuju ke sekolahan. Otomatis jembatan ini istimewa, mungkin di luar sana biasa-biasa saja.

“Inilah realisasi antara pemerintah pusat dan daerah. Mari rawat dan jaga. Ini juga sudah kita berikan lampu penerangan untuk memperindah jembatan Merah Putih, serta malam hari anak-anak berangkat ngaji sudah tidak perlu khawatir lagi,” ajak Winarti.

Baca Juga :   Pemkab Tulang Bawang Keenam Kalinya Raih Opini WTP

 

Selain itu, ia juga mengapresiasi terkait antusiasme masyarakat dengan vaksinasi Covid-19 yang sudah mencapai 42%. dengan target 1800 jiwa yang harus divaksinasi.

“Tetap jaga Prokes walaupun sudah divaksin. Agar semuanya bisa terhindar dari Virus Covid-19,” tandasnya.

Dalam kegiatan itu, Winarti juga membagikan sembako dan bantuan pribadi kepada 10 anak yatim yang ada di Kampung Sungaiburung.

(Advertorial)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 1 kali

Baca Lainnya

Miliki Gedung Kokoh SMP Islam Bangsalsari Kosong Melompong Saat Jam Pelajaran! Diduga Tidak Ada KBM!

19 April 2025 - 01:48 WIB

Bupati Ela Hadiri Halal Bihalal Ulama-Umaro di Ponpes Assya’raniyah

18 April 2025 - 19:27 WIB

Amankan Rangkaian Ibadah Paskah, Polres Jember Tingkatkan Patroli dan Siagakan Personel

18 April 2025 - 13:11 WIB

PSHT Ranting Mayang Cabang Jember menggelar aksi bakti sosial berupa swadaya

17 April 2025 - 16:55 WIB

Potong Kerbau, Ribuan Pendukung Qodham Gelar Doa Bersama

17 April 2025 - 11:53 WIB

Mantan Bupati Lamtim Akhirnya Ditetapkan Tersangka Dugaan Korupsi Proyek Pagar Rumdis

17 April 2025 - 10:28 WIB

Trending di Berita Terkini