Menu

Mode Gelap

Berita Terkini · 25 Sep 2020 21:33 WIB ·

Sembilan Pejabat Tinggi Pratama Pringsewu Dilantik: Bupati Pesan untuk Gerak Cepat Bangun Jaringan


Sembilan Pejabat Tinggi Pratama Pringsewu Dilantik: Bupati Pesan untuk Gerak Cepat Bangun Jaringan Perbesar

Gemasamudra.com

Pringsewu – (GS) – Sembilan Pejabat Tinggi Pratama (JPTP) eselon II Kabupaten Pringsewu, resmi dilantik oleh Bupati Sujadi, Jumat (25/9/2020) malam.

Pelantikan tersebut berlangsung di aula kantor Bupati setempat, pukul 20.30 wib. Tampak hadir Wakil Bupati Pringsewu Fauzi, Sekda Hasan Basri, para Asisten, staf ahli dan para Kepala OPD di Lingkungan Pemkab Pringsewu.

Diketahui, sembilan JPTP di lingkungan Pemkab Pringsewu tersebut berdasarkan hasil seleksi terbuka pengisian jabatan pimpinan tinggi pratama.

Klik Gambar

Adapun, sembilan pimpinan tinggi pratama yang dilantik yakni:

Baca Juga :   Ulama Terkenal di Tulang Bawang Lontarkan Kata-kata Kasar, Ini Penyebabnya!

Pertama, Siti Litawati menjabat Kadis Pertanian. Kedua, Jahron menjadi  Kadis Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata.

Ketiga, dr. Ulinnoha menjadi Kadis Kesehatan. Keempat, Imam Santiko Raharjo menjadi Kadis PU-PR.

Kelima, Ani Sundari menjadi Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM. Keenam, Debi Hardian menjadi Kadis Perikanan.

Ketujuh, Eko Sumarmi menjadi Kadis DPMP, kedelapan Ibnu Harjiyanto menjadi Kepala Sat Pol PP, dan Sukarman menjadi Kepala Badan Persatuan Bangsa dan Politik.

Baca Juga :   TANJUNG RUSIA KEMBANGKAN PARIWISATA PERDESAAN

Mewakili sambutan Bupati yang diwakili oleh Wabup Fauzi mengucapkan selamat kepada para pejabat yang baru dilantik.

“Kami yakin atas kinerja dan kompetensi yang sudah dilalui. Sehingga terpilih dari hasil seleksi,” ujar Fauzi.

Lebih lanjut, Fauzi berpesan kepada para pejabat yang baru dilantik agar bergerak cepat dengan jaringan-jaringan yang ada untuk memajukan Kabupaten Pringsewu.

Baca Juga :   Satu Pasien Covid di Pringsewu Meninggal Dunia, Kantor Pekon Gemah Ripah Tutup Selama 14 Hari

“Mengingat, di Pringsewu dengan anggaran terbatas, saya mengajak para pejabat yang dilantik agar bergerak cepat dengan jaringan-jaringan yang ada. Silahkan di jalin kerjasama yang baik sehingga bisa membuat Kabupaten Pringsewu tidak hanya terkenal dari APBD, tapi dari hasil pembangunannya juga,” ucap dia.

Penulis : Redaktur

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 5 kali

Baca Lainnya

Rilis Akhir Tahun 2025, Polres Tanggamus Paparkan Capaian Kinerja dan Tantangan Penegakan Hukum

31 Desember 2025 - 21:39 WIB

Realisasi Dana Desa 2025 Tiyuh Tirta Makmur Capai Rp605 Juta Dari Total Rp919 Juta Lebih

31 Desember 2025 - 14:49 WIB

Realisasi Dana Desa Tiyuh Murni Jaya Tumijajar 2025, Prioritaskan Pelayanan Dan Kesejahteraan Masyarakat

31 Desember 2025 - 14:40 WIB

Viral! Kedai Resto Shini Bakso Tulang Fyp Tiktok Ramai Pengunjung Dari Berbagai Daerah

30 Desember 2025 - 10:05 WIB

BRI BO Metro Salurkan 2.000 Paket Sembako Untuk Yayasan Roudhatul Falah Sukadana Ilir

27 Desember 2025 - 19:24 WIB

Rehabilitasi Balai Tiyuh Karta Sari Dengan Dana Desa 2025 Perkuat Fasilitas Publik

27 Desember 2025 - 12:26 WIB

Trending di Berita Terkini