Jember, GemaSamudra – Pemerintah Desa Wirowongso Kecamatan Ajung Kabupaten Jember di bawah kepemimpinan Adi Purnomo Sangat gencar melakukan kegiatan Sosial kepada masyarakat, kali ini melakukan kegiatan yang mengarah kepada lingkungan kususnya di wilayah Desa Wirowongso.
Pada hari ini sabtu Tanggal 16 Desember 2023 dilaksanakan Gerakan Reboisasi, Bersama sama menanam Pohon untuk menjaga keseimbangan alam dan kesiagaan menghadapi bencana Hidrometeorologi
Dalam kegiatan Reboisasi ini dilaksanakan wilayah desa Wirowongso Bapak Adi purnomo Selaku kepala desa bekerja sama Dengan Muspika Kecamatan Ajung.
Turut hadir dalam kegiatan ini Bapak Camat Ajung,Bapak Danposramil Ajung, Bapak kapolsek Ajung,Kasi Trantibum, Babinsa desa Wirowongso, Babimkamtibmas Desa wirowongso, Staf kecamatan Ajung, Juga staf Desa wirowongso,Bpd wirowongso dan masyarakat wirowongso.
Adi Purnomo selaku kades Wirowongso saat diwawancarai menyampaikan ” kegiatan Reboisasi kali ini mas, diwilayah desa kami aja dalam bentuk penanaman Pohon durian, tujuan utama ingin menjaga keseimbangan alam “, imbuhnya.
Menurut Bapak Ginting selaku Camat Ajung kegiatan Reboisasi ini sangat bagus mas demi menjaga keseimbangan alam, saya selaku camat Ajung sangat mendukung kegiatan salah satu pemerintah desa Wirowongso ini, Mudah mudahan nanti desa yang lain di kecamatan Ajung Melaksanakan kegiatan seperti ini , Pungkasnya ( Holy).