Menu

Mode Gelap

Berita Nasional · 17 Jul 2024 17:48 WIB ·

PT Mitratani Dua Tujuh menyelenggarakan kegiatan seremonial serah terima fasilitas program kemitraan Petani di Lumajang


PT Mitratani Dua Tujuh menyelenggarakan kegiatan seremonial serah terima fasilitas program kemitraan Petani di Lumajang Perbesar

Jawa Timur, GemaSamudra.com -Program kemitraan budidaya tanaman okra yang diinisiasi oleh PT Mitratani Dua Tujuh pada tahun 2024 ternyata menjadi primadona baru bagi para petani khususnya di wilayah Kabupaten Lumajang. Hal ini dibuktikan dengan semakin bertambahnya jumlah petani yang mendaftar untuk menjadi mitra dari PT Mitratani Dua Tujuh.

Dalam kurun waktu 3 bulan sejak program kemitraan okra pertama kali disosialisasikan melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Lumajang dan para gabungan kelompok petani (gapoktan), lebih dari 50 petani sudah bergabung dan berminat menjadi mitra dari PT Mitratani Dua Tujuh.

Sebagai bentuk apresiasi dan atas pesatnya perkembangan kemitraan okra di Lumajang, manajemen PT Mitratani Dua Tujuh menyelenggarakan kegiatan seremonial serah terima fasilitas program kemitraan dengan mengundang 100 orang petani mitra dan calon petani mitra.

Klik Gambar

Bertempat di rumah Bapak H. Niriyanto sebagai salah satu petani mitra di wilayah Tekung, Lumajang acara juga dihadiri oleh Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Lumajang yang diwakili oleh Bapak Hendra selaku Kepala Bidang Hortikultura, Kepala Camat Tekung Bapak Sarjito Wibowo, Kepala Desa Mangunsari Bapak Muhammad Salim, Koordinator BPP Kecamatan Tekung, dan pengurus gapoktan Karang Makmur.

Baca Juga :   PT MITRATANI DUA TUJUH, Berdayakan UMKM Jember

Direktur PT Mitratani Dua Tujuh, Bapak Tumbas Ginting yang didampingi oleh jajaran SEVP, koordinator divisi budidaya, dan tim kemitraan dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas dukungan dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Lumajang yang telah mensukseskan perkembangan program kemitraan okra PT Mitratani Dua Tujuh di wilayah Kabupaten Lumajang.

Mimpi Mitratani adalah bagaimana bisa mensejahterakan para petani dengan memberikan jaminan pasar terhadap hasil pertanian yang telah mereka produksi. Sehingga dari hasil penjualan ekspor kami bisa membantu perekonomian masyarakat melalui pendapatan yang pasti. Saat ini kami terus berkeliling di wilayah tapal kuda untuk mensosialisasikan program yang bermanfaat ini” Ungkap Beliau.

Hal senada juga disampaikan Bapak Hendra selaku perwakilan dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Lumajang yang menyatakan bahwa tanaman okra memiliki perawatan yang mudah dan petani bisa memperoleh pendapatan mingguan dari hasil penjualan okra program kemitraan ini.

Baca Juga :   Pemdes Ajung Melayani Masyarakat 25 Orang di hari Pertama Buka Pelayanan

“Kami dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Lumajang sangat senang dan bersyukur dengan adanya program kemitraan okra dari PT Mitratani Dua Tujuh karena bisa menambah diversifikasi tanaman yang diusahakan para petani. Mari kita jaga kepercayaan dari Mitratani dengan memaksimalkan lahan yang ada untuk ditanam okra sehingga bisa meningkatkan kesejahteraan petani.” Tambah Beliau.

Baca Juga :   Keluhkan Pelayanan Alami Sakit Berkepanjangan,Pasien Laporkan Dokter Gigi Agnes Jessica Ke Majelis Disipilin

Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan secara simbolis apresiasi dari PT Mitratani Dua Tujuh kepada Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Lumajang, dilanjutkan dengan penyerahan fasilitas program kemitraan kepada petani berupa topi dan kartu tanda pengenal mitra, dimana melalui kartu ini petani bisa mengecek hasil panennya secara cepat dan akurat.

Kegiatan kemudian ditutup dengan sosialisasi program kemitraan okra yang dibawakan oleh Bapak Wahyu Priyono selaku Koordinator Divisi Budidaya, yang dilanjutkan dengan sesi diskusi dan tanya jawab oleh para petani serta penyampaian testimoni oleh perwakilan dari petani mitra. Para peserta yang hadir juga diberikan kesempatan untuk meninjau secara langsung tanaman okra di lahan.(Holy)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 65 kali

Baca Lainnya

Di Duga Tindakan Arogan oknum Penagih Utang BTPN Syariah

19 April 2025 - 18:19 WIB

Polisi Bongkar Kebohongan Yang Viral di Medsos Karena di Begal

19 April 2025 - 12:06 WIB

PSHT Ranting Patrang Mengadakan Latber sebagai salah satu syarat untuk menjadi Warga PSHT

19 April 2025 - 10:07 WIB

Selamat Datang Kapolres Yang Baru AKBP Bobby Adimas Candra Putra dari Ketua Cabang PSHT Jember

19 April 2025 - 09:30 WIB

Miliki Gedung Kokoh SMP Islam Bangsalsari Kosong Melompong Saat Jam Pelajaran! Diduga Tidak Ada KBM!

19 April 2025 - 01:48 WIB

Amankan Rangkaian Ibadah Paskah, Polres Jember Tingkatkan Patroli dan Siagakan Personel

18 April 2025 - 13:11 WIB

Trending di Daerah