Menu

Mode Gelap

Berita Nasional · 13 Jul 2024 07:28 WIB ·

Direktur Utama PTPN I Menghadiri Panen Perdana edamame PT Mitratani Dua Tujuh


Direktur Utama PTPN I Menghadiri Panen Perdana edamame PT Mitratani Dua Tujuh Perbesar

Jatim, GemaSamudra.com – PT Mitratani Dua Tujuh menyelenggarakan kegiatan panen perdana edamame bersama direktur utama PT Perkebunan Nusantara I (PTPN I) pada tanggal 11 Juli 2024 bertempat di Sadengan, Rowo Tengah, Sumber Baru.

Kegiatan yang juga dihadiri oleh Direktur Keuangan dan Manajemen Resiko PTPN I, Kepala Divisi Sekretariat Perusahaan PTPN I, Kepala Divisi Portofolio dan Strategi Korporasi PTPN I, Region Head PTPN I Regional 5, dan SEVP Operation PTPN I Regional 4 ini didampingi secara langsung oleh Direktur dan SEVP PT Mitratani Dua Tujuh.

Kegiatan yang menjadi rangkaian dari kunjungan kerja direksi PTPN I kepada anak perusahaannya di wilayah Provinsi Jawa Timur ini berlangsung selama 2 hari dimana PT Mitratani Dua Tujuh menjadi salah satu destinasi untuk melihat kegiatan di lahan dan proses di pabrik.

Klik Gambar

Acara dimulai dengan kegiatan panen perdana edamame di lahan yang dilanjutkan dengan diskusi bersama seluruh manager dan asisten manager PT Mitratani Dua Tujuh di sekitar wilayah pemanenan.

Direktur PT Mitratani Dua Tujuh, Bapak Tumbas Ginting menyampaikan terima kasih atas kunjungan jajaran direksi PTPN I selaku pemegang saham mayoritas mengingat sebagai anak perusahaan Supporting Co yang bergerak di bidang agroindustri sayuran beku, PT Mitratani Dua Tujuh terus mengalami peningkatan permintaan pasar.

Baca Juga :   PT MITRATANI DUA TUJUH, Berdayakan UMKM Jember

“Mitratani sejatinya merupakan solusi pertanian Indonesia, dimana tanaman sayuran yang kita usahakan memiliki nilai ekonomis tinggi, sehingga apabila kita bisa meningkatkan kemitraan terutama dengan petani maka dapat memberikan nilai tambah bagi para petani dan stakeholder.” Sambut Beliau.

Bapak Teddy Yunirman Danas selaku Direktur Utama PTPN I mendukung harapan Mitratani untuk berkembang mengingat PT Mitratani Dua Tujuh merupakan new business dari PTPN I yang bergerak di sektor hortikultura.

Baca Juga :   Produksi Tebu Kebun Kalitelepak Naik 131 Persen setelah Melakukan Inovasi

“Saya ucapkan terima kasih karena panen perdana edamame ini merupakan sesuatu yang menggembirakan bagi kami, masih banyak peluang inovasi dan kreativitas yang bisa diterapkan untuk mendapatkan produktivitas dan perolehan laba yang lebih tinggi lagi sehingga bisa memberikan keuntungan bagi karyawan, masyarakat, dan pemegang saham. Semoga Mitratani bisa terus tumbuh dengan sehat dan berkelanjutan.” Ungkap Beliau.

Beliau juga menginstruksikan kepada seluruh regional PTPN group yang hadir untuk dapat memberikan dukungannya kepada PT Mitratani Dua Tujuh dalam mengembangkan bisnisnya, terutama dalam perluasan lahan dan peningkatan kapasitas produksi. Dengan adanya kegiatan panen perdana edamame ini menunjukkan bahwa bisnis PT Mitratani Dua Tujuh bisa terus berkelanjutan.
Hal senada juga disampaikan oleh Bapak Doni P. Gandamihardja selaku Direktur Keuangan dan Manajemen Resiko PT Perkebunan Nusantara I yang memberikan selamat atas panen perdana yang telah dilaksanakan oleh PT Mitratani Dua Tujuh. Beliau berharap semoga bisnis PT Mitratani Dua Tujuh dapat berkembang dan barokah.

Baca Juga :   Acara Peluncuran Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Probolinggo 2024 Yang dikemas dalam Acara dengan Tajuk " SIMFONI DEMOKRASI ".

“Luar biasa sekali potensi edamame yang dipanen hari ini, baik dari segi kualitas maupun permintaan pasar yang ada. Saya berharap Mitratani bisa mengembangkan lahan produksinya bahkan berkembang ke luar daerah.” Ungkap Beliau.
Korwil Jatim Holiyadi

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 56 kali

Baca Lainnya

Wujudkan Janji Kampanye, Bambang-Rafieq Buka Kuliah Gratis di Metro

25 Maret 2025 - 12:39 WIB

Polsek Ajung Bersama Ibu Bhayangkari Ranting Ajung Membagikan Takjil di Bulan Ramadhan.

24 Maret 2025 - 20:02 WIB

Wabup Jember Djoko Susanto, Menghadiri Peresmian kantor ATR BPN Jember.

24 Maret 2025 - 17:24 WIB

Gerakan Pangan Murah: Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan di desa Ledokombo.

24 Maret 2025 - 14:12 WIB

Kontraktor Minggus Laporkan Warek III Umitra, Terkait Dugaan Tindak Pidana Kejahatan ITE

24 Maret 2025 - 10:37 WIB

DPD ormas Pekat IB Kota Metro mengadakan Kegiatan Buka Bersama

24 Maret 2025 - 07:50 WIB

Trending di Berita Indonesia