Menu

Mode Gelap

Berita Nasional · 13 Des 2025 11:45 WIB ·

Program Bunga Desaku, Gus Fawaid Hadiri Apel Siswa di SMPN 1 Tempurejo


oplus_2 Perbesar

oplus_2

Korwil Jatim Holiyadi

Jember, Gemasamudra.com – Bupati Jember Gus Fawaid menghadiri apel pagi siswa di SMP Negeri 1 Tempurejo dalam rangka program Bunga Desaku (Bupati Ngantor di Desa dan Kelurahan) Kecamatan Tempurejo, Sabtu (13/12/2025).

Dalam arahannya, Gus Fawaid memberikan motivasi kepada para siswa agar terus melanjutkan pendidikan setinggi-tingginya. Ia menekankan bahwa pendidikan merupakan investasi utama untuk masa depan.

Klik Gambar

“Anak-anak harus terus melanjutkan pendidikan. Kalau bisa sampai ke bangku kuliah, minimal lulus SMA. Saya sendiri meskipun sudah menjadi Bupati, tetap melanjutkan pendidikan hingga S3,” tegasnya.

Baca Juga :   Bimtek Penguatan Kapasitas PKD dalam Pengawasan Tahapan Pemutakhiran data Pemilih, Pemilihan Serentak Tahun 2024.

Pada kesempatan tersebut, Bupati juga mengajak sejumlah siswa untuk berdialog secara langsung terkait beberapa isu penting, di antaranya program Makan Bergizi Gratis (MBG) dan penanganan stunting.

Salah satu siswa menyampaikan apresiasi kepada Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto atas pelaksanaan program MBG yang telah dirasakan manfaatnya oleh para pelajar.

“Terima kasih kepada Bapak Presiden Prabowo karena sudah ada MBG, sehingga badan kami menjadi lebih sehat,” ungkap siswa tersebut.

Baca Juga :   Lepas Kenal Mantan Kapolsek Ajung Iptu Edy Santoso S.H. Ke Kapolsek Baru Iptu Fathur Rozzi S.Hi. M.H.

Gus Fawaid juga mengungkapkan bahwa angka stunting di Kabupaten Jember masih tergolong tinggi. Oleh karena itu, diperlukan edukasi sejak dini, termasuk pemahaman mengenai usia ideal kehamilan yang berada pada rentang 23 hingga 35 tahun guna menekan risiko stunting.

Selain itu, Pemerintah Kabupaten Jember berkomitmen meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui sektor pendidikan. Gus Fawaid memastikan akan ada penambahan kuota beasiswa bagi pelajar dan mahasiswa.

“Insyaallah jumlah beasiswa akan kita tingkatkan. Tahun depan juga akan dibuka peluang beasiswa ke luar negeri, seperti China, Kongo, dan negara lainnya,” pungkasnya.

Baca Juga :   Begini Pemaparan Gus Fawaid tentang Program Andalan 100 Hari Kerja

Apel siswa tersebut turut dihadiri oleh seluruh Kepala Unit Pelaksana Daerah (UPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Jember serta sejumlah kepala sekolah dari berbagai jenjang pendidikan di Kabupaten Jember. Kehadiran para pejabat dan kepala sekolah ini menjadi bentuk dukungan terhadap program Bunga Desaku serta komitmen bersama dalam memajukan dunia pendidikan di Kabupaten Jember.

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 26 kali

Baca Lainnya

Kepengurusan Pengcab Jember dan Bondowoso ditargetkan Rampung Akhir Januari : Orado Jatim 

26 Januari 2026 - 19:07 WIB

Bupati Jember Gus Fawait Bentuk Satgas Khusus, Targetkan Penurunan Drastis Angka Stunting dan Kematian Ibu-Anak

26 Januari 2026 - 18:46 WIB

Bupati Jember Pantau Langsung Efektivitas Pelayanan Pelayanan Adminduk di Kecamatan Bangsalsari 

26 Januari 2026 - 18:42 WIB

Gelar Turnamen Domino Madani Cup 2026, Orado Jember Gandeng Madani Cluster.

26 Januari 2026 - 17:42 WIB

Pengcab Taekwondo Jember Mulai Seleksi Atlet PORPROV 2026

26 Januari 2026 - 17:35 WIB

Sibat Puger Kulon Gelar Jalan Sehat dan Lomba Dapur Umum

25 Januari 2026 - 14:22 WIB

Trending di Berita Nasional