Menu

Mode Gelap

Berita Terkini · 24 Nov 2020 19:48 WIB ·

Pringsewu akan Gelar Pilkakon Serentak Tahun 2021


Pringsewu akan Gelar Pilkakon Serentak Tahun 2021 Perbesar

Gemasamudra.com
Pringsewu – (GS) – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pekon (PMP) Kabupaten Pringsewu gelar sosialisasi pelaksanaan pemilihan kepala pekon serentak tahun 2021.
Di Kabupaten Pringsewu, ada 48 pekon/desa yang akan melaksanakan Pilkakon serentak yang rencananya akan berlangsung pada 24 Februari 2021 mendatang.
Para peserta sosialisasi yaitu para bakal calon kepala pekon dan juga panitia Pilkakon. Sosialiasi berlangsung selama enam hari, dari tanggal 23 hingga 30 November.
Demikian dikatakan oleh Kadis PMP Eko Sumarsih saat ditemui di sela-sela acara sosialisasi yang berlangsung di aula Urban Style Hotel Pringsewu.
“Sosialisasi ini juga merupakan salah satu tahapan menjelang pelaksanaan Pilkakon Serentak 2021. Setelah sebelumnya, sudah melakukan tahapan seleksi berkas dan juga akan ada ujian tambahan/ tes tertulis bagi bakal calon yang jumlahnya lebih dari 5 orang,” kata dia, Selasa (24/11/2020).
Untuk materi sosialisasi yang diberikan kepada para bakal calon kepala pekon yakni terkait pengawasan dari Kejaksaan, pengamanan dari Kodim dan Polres, wawasan kebangsaan dari Kesbangpol, penerapan protokol kesehatan dari Satgas Covid-19 dan dari MUI ada pembekalan mental spiritual.
Selain itu, Sumarmi juga menekankan, jika nanti pada pelaksaan Pilkakon Serentak ini ditemukan dugaan atau indikasi kecurangan, masyarakat bisa melaporkan ke pihak terkait.
“Kita ada pengawasan dari Kejaksaan jika nanti ada gratifikasi atau money politik. Jika nanti masyarakat menemukan indikasi kecurangan, masyarakat bisa melaporkan. Apalagi untuk saat ini Forkompinda terlibat dalam jajaran kepanitiaan tingkat kabupaten seperti dari Kejaksaan, Polres dan Kodim,” pungkasnya.
Penulis : Red
Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 0 kali

Baca Lainnya

DPD APKAN Layangkan Surat Pengaduan Ke Inspektorat Terkait Kades Tambah Subur

30 Oktober 2024 - 16:22 WIB

KPU Umumkan Paslon WARU Tak Hadiri Debat Terbuka di Metro

30 Oktober 2024 - 15:21 WIB

Kuasa Hukum Dewa Kadek Budia: Tegaskan Pentingnya Fakta dan Hukum Normatif dalam Putusan Majelis Hakim

30 Oktober 2024 - 15:04 WIB

Inovasi Limbah Plastik, Pj Gubenur Harap Pemkab Pringsewu Bisa Bikin Jalan Pakai Bijih Plastik

30 Oktober 2024 - 10:43 WIB

Dosen Pendidikan Bahasa Lampung Universitas Lampung Sandika Ali, M.Pd Buat Buku Saku Permudah Mahasiswa Dalam Susun Tugas Akhir Mata Kuliah Etnografi.

30 Oktober 2024 - 00:00 WIB

Kejari Pringsewu Geledah Beberapa Kantor OPD Dugaan Korupsi LPTQ 2022

29 Oktober 2024 - 19:02 WIB

Trending di Berita Indonesia