Menu

Mode Gelap

Berita Terkini · 3 Mei 2020 18:49 WIB ·

Minimarket Kerampokan, Dua Pegawai Indomaret Sempat di Todong Senpi


Minimarket Kerampokan, Dua Pegawai Indomaret Sempat di Todong Senpi Perbesar

Lampung Tengah – (GS) – Perampokan terjadi di sebuah minimarket yang berada di Jalan Lintas Sumatera, tepat di depan Pom Bensin Yukum Jaya, Terbanggibesar, Lampung Tengah, Jumat (2/5/2020) kemarin sekitar pukul 02.01 wib dini hari.

Pelaku perampokan yang beraksi dengan menggunakan senjata tajam tersebut berjumlah tiga orang. Bahkan sempat mengacungkan dan mengancam dua orang korban yang sedang piket di minimarket tersebut.

Aprianto, salah satu pegawai minimarket menuturkan, pada saat kejadian yang menjaga toko hanya dua orang. Yaitu dia dan rahmad.

Klik Gambar

“Ketika itu saya sedang menyusun rokok di kasir, masuk tiga orang menggunakan jaket, masker dan topi lalu salah satu dari mereka berpura-pura hendak membeli rokok dan menanyakan ke saya,” ujar Aprianto.

Baca Juga :   Polres LamTeng Sosialisasi Kamtibmas Ke Sekolah

Tanpa menaruh curiga, setelah hendak memberikan uang kembalian, seketika salah satu perampok tersebut mengeluarkan senjata api dari tas selempang yang dikenakan dan sempat menodongkan senpi tersebut ke Aprianto.

“Saya kaget lalu lari menuju ruangan untuk menyelamatkan diri. Rahmat yang saat itu sedang menyusun barang di rak juga sempat di todong senpi juga oleh pelaku,” ungkapnya.

Baca Juga :   Dalam Rangka Bulan K3 2020,KSOP Kelas 1 Pelabuhan Panjang Mengadakan Workshop Bersama PT. Bukit Asam

Tak lama dari itu, dua orang dari komplotan perampokan tersebut langsung masuk ke meja kasir dan mengambil uang beserta rokok.

“Setelah mereka mengambil uang dan rokok yang berada di kasir, mereka keluar menuju mobil berwarna silver yang berada di seberang jalan lalu kabur menuju arah Bandar Lampung,” bebernya.

Berniat ingin mengejar komplotan perampokan tersebut akhirnya di urungkan, karena mobil tersebut melaju kencang dan plat kendaraan tak terlihat. Akhirnya, dua pegawai minimarket tersebut melaporkan ke Polsek Terbanggibesar.

Baca Juga :   Dana Desa Tahun 2024 Tahap I Pekon Banyumas Fokus Pembangunan Saluran Drainase

“Total kerugian minimarket kurang lebih satu juta, karena perampok mengambil rokok, uang dan handphone,” pungkasnya.

Penulis : (Rizal)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 8 kali

Baca Lainnya

Rilis Akhir Tahun 2025, Polres Tanggamus Paparkan Capaian Kinerja dan Tantangan Penegakan Hukum

31 Desember 2025 - 21:39 WIB

Realisasi Dana Desa 2025 Tiyuh Tirta Makmur Capai Rp605 Juta Dari Total Rp919 Juta Lebih

31 Desember 2025 - 14:49 WIB

Realisasi Dana Desa Tiyuh Murni Jaya Tumijajar 2025, Prioritaskan Pelayanan Dan Kesejahteraan Masyarakat

31 Desember 2025 - 14:40 WIB

Viral! Kedai Resto Shini Bakso Tulang Fyp Tiktok Ramai Pengunjung Dari Berbagai Daerah

30 Desember 2025 - 10:05 WIB

BRI BO Metro Salurkan 2.000 Paket Sembako Untuk Yayasan Roudhatul Falah Sukadana Ilir

27 Desember 2025 - 19:24 WIB

Rehabilitasi Balai Tiyuh Karta Sari Dengan Dana Desa 2025 Perkuat Fasilitas Publik

27 Desember 2025 - 12:26 WIB

Trending di Berita Terkini