Korwil Jatim: Holiyadi
Jember, gemasamudra.com – Miliki Gedung Bagus, namun ada dugaan tidak ada kegiatan belajar mengajar, ditambah penampakan Isi gedung yang kosong melompong saat jam pelajaran, Lembaga SMP Islam Bangsalsari, serta sempat menjadi perbincangan di warung kopi, sehingga awak media coba datangi dan lakukan konfirmasi pada kepala sekolah Kamis, (16/4/2025) pukul 08.30 WIB.
Saat datang, awak media tidak menemukan Kegiatan belajar mengajar, sedangkan kelas nampak kosong dengan pintu tertutup, dan hanya pintu kantor yang terbuka.
Namun meski pintu kantor terbuka tidak ada dewan guru yang tampak, sehingga awak media tidak berhasil mengkonfirmasi kepala sekolah yang diketahui dijabat oleh Edi Suwasis.
Akhirnya awak media disambut oleh Kepala sekolah SMKS Ahmad Yani Basuki Rahmad yang kebetulan bersebelahan dan dalam lingkup sehalaman dengan SMP Islam.
Menurut keterangan Kepala sekolah SMKS Ahmad Yani yang menjadi tetangga SMP Islam yakni Basuki Rahmad mengungkapkan bahwa KBM SMP Islam dilaksanakan di beberapa ponpes yang menjadi filial sekolah tersebut.
” Kegiatan belajar mengajar di SMP Islam Bangsalsari dilaksanakan di AR Rosyid, dan Baitul Makmur mas, karena kedua ponpes tersebut merupakan filial dari SMP Islam Bangsalsari ini,” Ungkapnya.
Beliau juga tidak menyangkal bahwa di gedung SMP Islam sendiri tidak ada kegiatan belajar mengajar dan hanya digunakan saat ujian.
“Memang mas Disini akhir akhir ini agak kesulitan murid, sebab tidak ada pondok pesantrennya, sehingga kegiatan belajar mengajar dilaksanakan di pondok pesantren filial lembaga ini, dan baru disatukan di induk SMP Islam ini saat ujian saja atau waktu waktu tertentu,” Tambahnya.
Beliau juga menjelaskan jumlah murid SMP Islam sesuai data yang tertera dalam kemendikbud.go.id, serta menjelaskan bahwa tidak adanya Ponpes yang menaungi SMP Islam menjadikanya kendala yang ada.
” Untuk murid kurang lebihnya 50 siswa mas, dan rata rata memang mereka sekolah sambil mondok, sehingga pembelajaran difokuskan di kedua filial tersebut, sehingga murid bisa fokus, sebab siswa siswi SMP Islam hampir semuanya anak pondok,” Jelasnya.
“Apalagi induk SMP Islam ini tidak ada pondoknya, sehingga menjadi penghambat bagi SMPI, sebab hanya SMP Islam ini yang tidak memiliki pondok. Dulu kami pernah mau mendirikan pondok, bahkan rencana mau mendatangkan guru tugas dari Gontor, namun tidak terealisasi,” Pungkasnya. (Tim)