Menu

Mode Gelap

Berita Terkini · 31 Mar 2020 21:06 WIB ·

IWO Lamteng Bagikan Hand Sanitizer Gratis Untuk Masyarakat Setempat


IWO Lamteng Bagikan Hand Sanitizer Gratis Untuk Masyarakat Setempat Perbesar

Lampung Tengah – (GS) –  Pengurus Daerah (PD) Ikatan Wartawan Online (IWO) Lampung Tengah menunjukan kepeduliannya terhadap wabah virus corona yang terjadi di Indonesia , khusunya di Provinsi Lampung, Kabupaten Lampung Tengah.

Ketua PD IWO Lampung Tengah Dedi Irawan beserta anggotanya turun langsung di tengah masyarakat lewat aksi membagikan 100 hand sanitizer herbal, Selasa (31/3/2020).

“Harus banyak yang peduli mengenai pencegahan penyebaran virus corona khusunya di Kabupaten Lamteng ini,” ungkapnya.

Klik Gambar

Sebagai bentuk kepedulian itu, PD IWO Lamteng berinisiatif membuat hand sanitizer herbal sendiri dan di bagikan kepada masyarakat agar terhindar dari Virus Corona.

Baca Juga :   Pembangunan Saluran Irigasi di Desa Belimbing Sari Diduga Asal Jadi

“Kami membuat hand sanitizer alami dari bahan-bahan yang mudah di dapatkan di sekitar kita, seperti lidah buaya, alkohol, essence, jeruk nipis/lemon. Untuk meramu ini kami juga dibimbing oleh ahlinya,” ungkap Dedi.

Dedi juga mengatakan dalam waktu dekat akan membuat lagi hand sanitizer yang akan dibagikan di kantor-kantor dinas yang ada di Kabupaten Lamteng.

Baca Juga :   PERINGATI HUT RI KE 78, PEMKOT METRO GELAR LOMBA SENAM METRO CERIA

“Semoga dengan di bagikannya hand sanitizer herbal ini dapat bermanfaat untuk masyarakat dan dapat mencegah dan memutus mata rantai penyebaran virus corona. Mudah-mudahan dalam waktu dekat ini kami akan membuat lagi dan akan kami bagikan di kantor dinas,” tambahnya.

Dalam kesempatan itu, Dedi juga menghimbau kepada kawan-kawan media online yang tergabung di PD IWO Lampung Tengah untuk membeberkan pemberitaan yang real kepada masyarakat.

“Agar pemberitaan covid-19 real, jangan di buat-buat atau hoaks. Supaya masyarakat tidak panik dan mendapatkan berita yang akurat terhadap virus ini,” harap dia.

Baca Juga :   Irjen Pol Ike Edwin Layak Jabat Ketua KPK,Miliki Prestasi Dan Dedikasi Tinggi

Sementara itu, salah satu warga Gayau Sakti, Siswanto, mengapresiasi pembagian hand sanitizer gratis yang dilakukan oleh IWO Lamteng.

“Terima kasih kepada IWO Lamteng yang telah membagikan hand sanitizer herbal ini. Harapannya semoga dapat mencegah penyebaran virus corona di Lamteng, dan semoga IWO Lamteng semakin sukses,” pungkasnya.

Penulis: Rizal
Editor : Redaktur Pelaksana

 

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 2 kali

Baca Lainnya

Tokoh Penting Dan Berpengaruh Besar Ajak Warga Menangkan Qudrotul Ihkwan – Hankam Hasan

23 November 2024 - 17:37 WIB

Anna Morinda : Jangan Terprovokasi, Fokus Datang Ke TPS Coblos Bambang-Rafieq Nomor 01

22 November 2024 - 13:29 WIB

Pecah, Sepuluh Ribu Masyarakat Padati Kampanye Akbar Qudrotul-Hankam di Penawar Tama 

22 November 2024 - 11:01 WIB

LMKN WAMI Penuhi Undangan BPD PHRI Lampung, Bahas Pembayaran Royalti

22 November 2024 - 06:49 WIB

Dipertanyakan Tokoh Masyarakat, PC PMII Soroti Rusunawa Pringsewu Terbengkalai Tanpa Penghuni

21 November 2024 - 23:09 WIB

Ketua DPD AJOI Lampung Meminta Agar Kapolri Segera Mengambil Langkah Tegas Atas Sikap Kapolres Pringsewu

21 November 2024 - 21:59 WIB

Trending di Berita Terkini