Menu

Mode Gelap

Berita Indonesia · 29 Okt 2025 05:33 WIB ·

Anak di Bawah Umur Jadi Korban Penganiayaan di Metro, Pelaku Diduga Ayah Teman Korban


Anak di Bawah Umur Jadi Korban Penganiayaan di Metro, Pelaku Diduga Ayah Teman Korban Perbesar

 

Metro,– Tindak kekerasan terhadap anak di bawah umur kembali terjadi di Kota Metro. Peristiwa penganiayaan itu terjadi di Jalan Bambu Kuning 22, Kelurahan Hadimulyo Barat, Kecamatan Metro Pusat, pada Selasa (28/10/2025) sekitar pukul 14.00 WIB.

Korban diketahui bernama Sandi Saputra bin Indra Jaya (17), warga setempat. Berdasarkan keterangan korban, ia mengaku sedang tidur di rumah ketika tiba-tiba didatangi oleh temannya, Prengki bin Usup (17).

Klik Gambar

“Saat itu Prengki datang dan menanyakan saya ke sepupu saya. Setelah dibangunkan, dia mengajak saya pergi ke rumah temannya untuk mengambil handphone,” ujar Sandi.

Baca Juga :   Hari Ini Jabatan Bupati Lamsel Berakhir, Pelaksana Harian Bupati Dijabat Thamrin

Setelah itu, Sandi dan Prengki pulang ke rumah korban. Namun, setibanya di rumah, ayah Prengki yang bernama Usup (40) sudah berada di lokasi. Tanpa alasan yang jelas, Usup langsung memukul anaknya sendiri, kemudian juga menganiaya Sandi.

“Saya ditinju di muka dan kepala dua kali, lalu disikut juga pakai tangannya. Muka saya lebam-lebam,” ungkap Sandi.

Baca Juga :   Paripurna Perdana 2021, Nanang Sampaikan Dua Raperda Secara Virtual

Pihak keluarga korban, Sopian (47), mengaku tidak terima atas kejadian tersebut. Ia langsung membawa korban ke RSUD Ahmad Yani Metro untuk mendapatkan perawatan medis dan visum.

“Saya sudah melaporkan kejadian ini ke Polres Metro agar segera ditangani dan tidak terulang lagi,” tegas Sopian.

Kasus dugaan penganiayaan terhadap anak di bawah umur ini kini telah dilaporkan ke pihak kepolisian untuk proses hukum lebih lanjut. (Rls)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 15 kali

Baca Lainnya

Jember Raih Penghargaan UHC Awards 2026 Kategori Madya, Bupati Jember: Kesehatan Rakyat Prioritas Mutlak

28 Januari 2026 - 07:58 WIB

Pelaku Curanmor Kabur dari RSUD Pringsewu Saat Jalani Perawatan

26 Januari 2026 - 20:47 WIB

Kepengurusan Pengcab Jember dan Bondowoso ditargetkan Rampung Akhir Januari : Orado Jatim 

26 Januari 2026 - 19:07 WIB

Bupati Jember Gus Fawait Bentuk Satgas Khusus, Targetkan Penurunan Drastis Angka Stunting dan Kematian Ibu-Anak

26 Januari 2026 - 18:46 WIB

Bupati Jember Pantau Langsung Efektivitas Pelayanan Pelayanan Adminduk di Kecamatan Bangsalsari 

26 Januari 2026 - 18:42 WIB

Gelar Turnamen Domino Madani Cup 2026, Orado Jember Gandeng Madani Cluster.

26 Januari 2026 - 17:42 WIB

Trending di Berita Nasional