Menu

Mode Gelap

Bandar Lampung · 3 Feb 2020 14:34 WIB ·

Masuki Tahun Anggaran 2020, Sekdaprov Fahrizal Imbau ASN Bekerja Optimal demi Wujudkan Lampung Berjaya


Masuki Tahun Anggaran 2020, Sekdaprov Fahrizal Imbau ASN Bekerja Optimal demi Wujudkan Lampung Berjaya Perbesar

BANDAR LAMPUNG – (GS) – Sekda Provinsi Lampung Fahrizal Darminto meminta seluruh ASN melaksanakan Program Kerja tahun 2020 dengan sebaik-baiknya sehingga Visi, Misi Gubernur Lampung secara bertahap dapat terwujud.

Program kerja yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Provinsi periode 2019 s/d 2024 itu diharapkan dilaksanakan dengan baik demi mewujudkan visi dan misi Rakyat Lampung Berjaya.

Baca Juga :   Tabrak Aturan Pegawai KUA Pagelaran Terima Tunai Biaya Nikah

Hal itu diungkapkan Sekdaprov saat memimpin Upacara Mingguan Pemerintah Provinsi Lampung di Lapangan Korpri Kantor Gubernur Lampung, Senin (3/2/2020).

Klik Gambar

“Gubernur Arinal juga berharap kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang mengalami perubahan Nomenklatur dapat menjalankan tugas pokok dan fungsinya secara optimal sehingga sasaran-sasaran yang telah direncanakan dalam RPJMD dapat tercapai,” ujarnya.

Baca Juga :   Pembangunan Drainase Hingga Tugu Lawang Kurei Sukadana Sangat Diharapkan

Pada bagian lain, Sekdaprov meminta agar Dinas Tenaga Kerja Provinsi Lampung sebagai leading sektor dalam menekan Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) bekerja optimal, mengingat penyerapan tenaga kerja tersebar pada 17 katagori Lapangan Usaha (Sektor) yang didominasi.

“Selain itu, saat ini kita telah memasuki bulan Februari yang merupakan bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3), oleh karenanya kepada Disnaker Provinsi Lampung sebagai Koordinator penyelenggaraan kegiatan tersebut untuk mempersiapkan segala sesuatunya dengan sebaik-baiknya sehingga kegiatan tersebut dapat berjalan dengan baik dan lancar,” jelas Fahrizal.

Baca Juga :   Sebelas Barang Bukti Bakal Dihadirkan di Sidang Qomaru Zaman

Penulis : Sandy

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 0 kali

Baca Lainnya

Mentan dan Wagub Jatim Sambangi Jember, Bupati Fawait Tegaskan Komitmen Wujudkan Lumbung Pangan Jawa Timur

1 November 2025 - 17:05 WIB

Langkah Serius IWO : Usai Rakernas, Targetkan Jadi Konstituen Dewan Pers

30 Oktober 2025 - 19:34 WIB

Dinkes Pringsewu Gelar Workshop Epidemiologi Malaria 1-2-5 Tingkat Kabupaten

30 Oktober 2025 - 16:49 WIB

Dinkes Pringsewu Gelar Workshop Implementasi Kawasan Tanpa Rokok

30 Oktober 2025 - 16:30 WIB

Kuasa Hukum dari Law Firm Rudi&Partners, mendesak OJK untuk Ambil Langkah Tegas

30 Oktober 2025 - 09:51 WIB

Tubaba Art Festival #9 Segera Digelar, Ini Rangkaian Acaranya

29 Oktober 2025 - 22:08 WIB

Trending di Berita Indonesia