Menu

Mode Gelap

Berita Media Global · 11 Apr 2025 18:32 WIB · waktu baca 1 menit

Pemkab Tulang Bawang Respon Cepat Keluhan RSUD Menggala


Pemkab Tulang Bawang Respon Cepat Keluhan RSUD Menggala Perbesar

Tulang Bawang – Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang merespons cepat keluhan masyarakat terkait pelayanan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Menggala, yang sempat menjadi sorotan publik usai diberitakan sejumlah media dan ramai dibicarakan di media sosial.

Wakil Bupati Tulang Bawang, Hankam Hasan, langsung melakukan kunjungan ke RSUD Menggala pada Jumat (11/4/2025), didampingi Sekretaris Daerah Ferli Yuledi, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, sejumlah kepala dinas lainnya, serta Camat Menggala.

Klik Gambar

Dalam kunjungan tersebut, Hankam Hasan menyampaikan bahwa pihaknya telah mengambil sejumlah kebijakan penting untuk memperbaiki sistem pelayanan di rumah sakit tersebut.

Baca Juga :   Forum Gabungan Ketua Organisasi Pers Muncul Langsung Mau Gruduk Pj Bupati Tuba

“Saya mewakili Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang meminta kepada seluruh petugas pelayanan kesehatan di RSUD Menggala agar menjalankan tugasnya secara maksimal. Kami ingin memastikan bahwa pelayanan kesehatan berjalan sesuai aturan dan masyarakat menerima layanan yang layak,” kata Hankam Hasan kepada awak media.

Ia juga menekankan bahwa Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang akan terus bersiaga merespons segala keluhan masyarakat, tidak hanya di bidang kesehatan, tetapi juga di sektor pelayanan lainnya.

Baca Juga :   KEJARI Tuba Berjanji Akan Mengusut Tuntas Dugaan Korupsi Dana Perawatan Taman Buah Agro Wisata TUBABA

“Kami siap merespons keluhan masyarakat selama 24 jam, tidak hanya soal kesehatan, tetapi juga seluruh pelayanan publik di Tulang Bawang,” ujar Wakil Bupati.

Menurut Hankam Hasan, salah satu langkah konkret yang akan segera dilakukan adalah menambah jumlah dokter di poli penyakit dalam agar masyarakat bisa mendapatkan layanan yang lebih cepat dan efektif.

Baca Juga :   Diduga Beli Tanah Hasil Rampasan, Kepala Desa Muara Lawai Kecamatan Merapi Timur Kabupaten Lahat Terancam di Bui

“Insyaallah, kami akan tambah satu lagi dokter untuk poli penyakit dalam, sehingga pasien bisa mendapatkan layanan kesehatan yang lebih prima,” tambahnya.

Langkah cepat pemerintah ini pun mendapat apresiasi dari Ketua Jurnalis Maestro Indonesia (JMI) Kabupaten Tulang Bawang, Choibar Nurdiansyah.

“Saya ucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah yang telah sigap merespons keluhan masyarakat. Ini merupakan bukti bahwa Pemkab Tulang Bawang bekerja nyata untuk rakyat,” ujar Choibar.

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 15 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Amankan Rangkaian Ibadah Paskah, Polres Jember Tingkatkan Patroli dan Siagakan Personel

18 April 2025 - 13:11 WIB

PSHT Ranting Mayang Cabang Jember menggelar aksi bakti sosial berupa swadaya

17 April 2025 - 16:55 WIB

Potong Kerbau, Ribuan Pendukung Qodham Gelar Doa Bersama

17 April 2025 - 11:53 WIB

Mantan Bupati Lamtim Akhirnya Ditetapkan Tersangka Dugaan Korupsi Proyek Pagar Rumdis

17 April 2025 - 10:28 WIB

Keruk APBD Ratusan Juta, Toilet yang Dibangun oleh Disporapar Pringsewu Mangkrak

17 April 2025 - 09:27 WIB

Rutan Sukadana Kelas IIB Sukadana Gelar Razia Tahanan Dan Gabungan Dengan APH

16 April 2025 - 10:32 WIB

Trending di Berita Terkini