Menu

Mode Gelap

Berita Terkini · 27 Feb 2025 22:50 WIB ·

Baznas Kabupaten Way Kanan Sosialisasikan Program Geiser di Lapas


Baznas Kabupaten Way Kanan Sosialisasikan Program Geiser di Lapas Perbesar

Way Kanan (GS) – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Way Kanan bersama Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Way Kanan menandatangani nota kesepahaman (MoU), Bertempat di Lapas Kelas II B Way Kanan, Kamis (27/02/2025.

Kepala Lapas Kelas IIB Way Kanan, Jumadi, mengatakan kesepakatan ini bertujuan meningkatkan pembinaan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) serta mengoptimalkan Unit Pengumpul Zakat di lingkungan Lapas.

Baca Juga :   Dugaan Mark Up Dana Desa Disertai Pungli, Kakon Ambarawa Induk Segera Dipanggil Inspektorat

“Kerja sama ini merupakan salah satu upaya untuk membangun karakter positif bagi warga binaan, dan diharapkan dapat memberikan pembinaan moral dan akhlak yang lebih baik bagi sehingga warga binaan,”jelas Jumadi.

Klik Gambar

Menurutnya dengan sinergitas dan dukungan dari Baznas Kabupaten Way Kanan, pengumpulan dan pengelolaan zakat maupun sedekah di Lapas Kelas IIB Way Kanan dapat dilakukan lebih optimal.

Baca Juga :   Dandim 0735/Surakarta Lepas Prajurit Yang Memasuki Masa Purna Tugas

“Melalui MoU ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan pembinaan yang lebih baik dan memberikan manfaat jangka panjang bagi para WBP,” katanya.

Sementara Ketua Baznas Kabupaten Way Kanan, Abud Nursyihab menjelaskan kehadiran di Lapas untuk bersinergi dan mensosialisasikan program yang ada Baznas terutama terkait program gerakan infak seribu sehari (Geiser).

“Kami hadir di Lapas untuk mengajak warga lapas ikut berkontribusi dalam pengumpulan zakat dan infak,”kata Abud Nursyihab.

Baca Juga :   Gapensi Pringsewu Gelar Muscab ke-III, Ini Agendanya

Ia mengatakan program Geiser, sudah dilakukan MOU, Mudahan-mudahan pengumpulan zakat dan infak semakin maksimal yang nanti nya akan diberikan kepada para guru ngaji di Kabupaten Way Kanan.(Amanda)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 6 kali

Baca Lainnya

Miliki Gedung Kokoh SMP Islam Bangsalsari Kosong Melompong Saat Jam Pelajaran! Diduga Tidak Ada KBM!

19 April 2025 - 01:48 WIB

Bupati Ela Hadiri Halal Bihalal Ulama-Umaro di Ponpes Assya’raniyah

18 April 2025 - 19:27 WIB

Amankan Rangkaian Ibadah Paskah, Polres Jember Tingkatkan Patroli dan Siagakan Personel

18 April 2025 - 13:11 WIB

PSHT Ranting Mayang Cabang Jember menggelar aksi bakti sosial berupa swadaya

17 April 2025 - 16:55 WIB

Potong Kerbau, Ribuan Pendukung Qodham Gelar Doa Bersama

17 April 2025 - 11:53 WIB

Mantan Bupati Lamtim Akhirnya Ditetapkan Tersangka Dugaan Korupsi Proyek Pagar Rumdis

17 April 2025 - 10:28 WIB

Trending di Berita Terkini