Menu

Mode Gelap

Berita Terkini · 26 Sep 2024 14:29 WIB ·

Ikuti Agenda Parpol, ASN di KUA Ambarawa Disinyalir Terlibat Politik Praktis


Ikuti Agenda Parpol, ASN di KUA Ambarawa Disinyalir Terlibat Politik Praktis Perbesar

PRINGSEWU (GS)  – Salah seorang aparatur sipil negara (ASN) berinisial MRM, diduga kuat terlibat dalam politik praktis dengan memberikan dukungan kepada salah satu pasangan calon (Paslon) bupati Pringsewu.

Hal itu terlihat saat MRN hadir bersama tim salah satu paslon dalam pengambilan nomor urut calon kepala daerah Pringsewu di hotel Urban Style, Selasa (24/09/2024) kemarin.

Baca Juga :   Tak Rela Jagonya Kalah, Kepala Pekon Bulukarto Intervensi Panitia dan Juri

Kepala KUA Ambarawa, Henderi Muzani, membenarkan bahwa MRN merupakan salah satu staf di KUA Ambarawa dengan status ASN. Henderi juga memastikan MRN merupakan kakak dari salah satu calon bupati.

Klik Gambar

“Ya ada (yang namanya MRM) di bagian staf. Betul bahwa dia kakaknya (salah satu calon bupati),” ujar Henderi singkat saat dikonfirmasi via telepon, Kamis (26/09/2024).

Baca Juga :   Ketua  KPTR Harmonis Siaga Putra Dapat Penghargaan Mentri Koprasi Tingkat Nasional

Sementara itu pengamat politik dan kebijakan negara Universitas Terbuka, Insan Praditya, mengatakan fenomena ASN yang terlibat dalam politik praktis bukan hal baru, dan itu merupakan bentuk kebobrokan demokrasi.

“ASN harus netral dalam menyikapi kompetisi elektoral seperti pilgub, pilpres, pilbup. Namun, dalam menyikapi kebobrokan demokrasi ASN harus bersikap menentang penguasa yang sewenang-wenang,” kata Insan.

Baca Juga :   Sempat Minta Tarik Berita, GRIB Jaya Pringsewu Minta Klarifikasi Kerahkan Massanya Sambangi Sekretariat IWO

Ditambahkan oleh Insan, harus ada sanksi tegas untuk para ASN yang kedapatan terlibat politik praktis.

“ASN yang mendukung paslon di pemilihan atau ikut agenda parpol harus dihukum tegas berupa skorsing atau mutasi. Apabila terus membandel harusnya dibuat mekanisme pemecatannya,” ujarnya.(Tim MGG)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 436 kali

Baca Lainnya

Ditulis Dugaan Cemarkan Nama Baik, Monica Monalisa Akan Laporkan ke Dewan Pers

28 Mei 2025 - 11:53 WIB

Bansos Alokasi Dana Surplus Tahun 2025 Bumdesma Artha Mas Ajung LKD di Desa Pancakarya.

28 Mei 2025 - 08:37 WIB

Dugaan Korupsi Studi Tiru ke Jabar, Tiga Lokasi Digeledah Kejari Pringsewu

27 Mei 2025 - 22:15 WIB

Jalan Tak Kunjung Diperbaiki, Warga Pantura Gruduk Kantor Bupati Pringsewu

27 Mei 2025 - 18:48 WIB

PTPN I Regional 5 Berhasil Meraih Prestasi Digital Lewat Penghargaan IDMA 2025

27 Mei 2025 - 17:46 WIB

UKM Jember siap mempertahankan Juara Bertahan UKM Berprestasi Jawa Timur 2025

27 Mei 2025 - 06:54 WIB

Trending di Daerah