Menu

Mode Gelap

Berita Media Global · 6 Nov 2023 21:36 WIB ·

Ketum JMSI Berikan Bantuan kepada Lima Anak Berkebutuhan Khusus di Tulang Bawang, Lampung


Ketum JMSI Berikan Bantuan kepada Lima Anak Berkebutuhan Khusus di Tulang Bawang, Lampung Perbesar

Tulang Bawang – Abah Maliki (74) tinggal bersama istri dan kelima cucu berkebutuhan khususnya, Refri, Andi, Qori, Very, dan Neli, di Jalan 2, Kampung Bujung Tenuk, Kelurahan Menggala Selatan, Kecamatan Menggala, Kabupaten Tulang Bawang, Lampung. Sehari-hari, ia tidak bekerja akibat faktor umur dan keterbatasan lainnya, hanya merawat makam keramat dekat rumahnya sambil mengharapkan uluran tangan dermawan dan masyarakat sekitar.

“Bapak mereka sudah puluhan tahun meninggalkan kami tanpa kabar. Sedangkan ibu mereka meninggal 4 tahun lalu. Anak-anak lain juga tidak banyak membantu,” ungkap Abah Maliki.

Baca Juga :   Mayat Bayi Laki-laki Ditemukan Terapung Dalam Sumur

Mendengar kisah Abah Maliki, Tim JMSI Tulang Bawang berkoordinasi dengan Ketua PENGDA JMSI Provinsi Lampung, Ahmad Novriwan Ismail pada 4 Oktober 2023. Mereka langsung mengunjungi lokasi dan mempublikasikannya, lalu menghubungi beberapa instansi untuk memberikan bantuan.

Klik Gambar

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Tulang Bawang, Kabag Kesra, serta JMSI bergerak cepat memberikan bantuan sembako dan merencanakan bedah rumah. Berbagai organisasi dan masyarakat pun turut memberikan bantuan sembako. Pada 25 Oktober, bedah rumah Abah Maliki dimulai.

Foto : Keluarga Bapak Maliki

Menindaklanjuti informasi tersebut, Ketua Umum JMSI Pusat Teguh Santosa mengirimkan bantuan melalui Ketua JMSI Lampung, Ahmad Novriwan, untuk meringankan beban Abah Maliki dan cucunya. Bantuan tersebut berupa perlengkapan rumah tangga dan usaha dagang untuk Refri, Andi, Qori, Very, dan Neli.

Baca Juga :   Tak Manusiawi, Owner Kafe dan Resto Ummika Perlakukan Karyawan Bak Babu

“Terima kasih kepada Keluarga Besar JMSI, terutama Pak Teguh Santosa dan Pak Novriwan. Hanya Allah SWT yang akan membalas kebaikan Bapak,” ujar Abah Maliki.

Neli, salah satu cucu yang bisa berhitung, sangat senang dengan bantuan ini. Ia berharap bisa berjualan panganan kecil untuk membantu memenuhi kebutuhan hidup keluarganya.

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 15 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Mensukseskan Program UMKM Bangkit Jember Kuat, OJK Gandeng HIPMI Gelar Forum Bisnis 2025

7 Juli 2025 - 08:48 WIB

Penanaman Perdana Kebun Tembakau Klaten di Penataran Gondang 

6 Juli 2025 - 20:35 WIB

Sausan Tsabitha Al Abiyyah Atlet PSHT Ranting Ajung, Berhasil Menyumbangkan Medali Emas di Kejuaraan Porpov IX tahun 2025

6 Juli 2025 - 20:23 WIB

Seratus Atlet Dari Perguruan shiroite Mengikuti Kejuaraan Piala Dansubdenpom Kota metro

6 Juli 2025 - 18:09 WIB

Digelarnya Temu Pendidik Nusantara (TPN) XII Mendapatkan Apresiasi dari Gus Fawaid 

5 Juli 2025 - 16:28 WIB

Pesan Moral Menteri UMKM Maman Abdurrahman Pastikan Tak Ada Penggunaan Uang Negara

5 Juli 2025 - 14:03 WIB

Trending di Berita Nasional