Menu

Mode Gelap

Berita Terkini · 23 Mei 2025 20:44 WIB ·

Program Poskestren di Pondok Pesantren Riyadhotul Ulum Diresmikan Oleh Bupati Lamtim


Program Poskestren di Pondok Pesantren Riyadhotul Ulum Diresmikan Oleh Bupati Lamtim Perbesar

Lampung Timur-Gemasamudra.com- Pemerintah Kabupaten Lampung Timur resmi meluncurkan program Pos Kesehatan Pondok Pesantren (Poskestren) di Pondok Pesantren Riyadhotul Ulum, Desa Bumiharjo, Kecamatan Batanghari. Peresmian ini dilakukan sebagai upaya memberikan layanan kesehatan yang lebih dekat bagi para santri dan warga sekitar pesantren.

Hadir dalam peresmian tersebut Bupati Lampung Timur Ela Siti Nuryamah, Plt Kepala Dinas Kesehatan Suparjo, S.Km, Kepala Kemenag Lamtim H. Indrajaya, Ketua PC GP Ansor H.M. Muslih, camat serta unsur Forkopincam Batanghari, dan para pengasuh pesantren penerima program tahap pertama.

Baca Juga :   Stunting di Tubaba Menduduki peringkat ke-9 Dari 15 Kabupaten Kota Se-Provinsi Lampung

Dalam sambutannya, Bupati Ela Siti Nuryamah menegaskan bahwa Poskestren merupakan wujud kepedulian pemerintah terhadap kesehatan para santri. “Kita mulai dari Batanghari dan akan lanjut ke pondok pesantren lain di Lampung Timur. Kami ingin setiap pondok memiliki kader kesehatan yang didampingi oleh Dinas Kesehatan dan Puskesmas,” ujarnya. Jumat (23/5/2025).

Klik Gambar

Bupati juga menyampaikan bahwa tenaga kesehatan akan rutin menyambangi pesantren untuk memberikan pendampingan dan memastikan layanan kesehatan berjalan dengan baik. Ia berharap program ini menjadi awal yang baik dalam meningkatkan kesehatan pesantren, mengingat Lampung Timur merupakan kabupaten dengan jumlah pesantren terbanyak kedua setelah Lampung Tengah.

Baca Juga :   Rahkmad Terima Penghargaan dan Trofi Untuk Tulang Bawang

Plt Kepala Dinas Kesehatan, Suparjo, menjelaskan bahwa pada tahap awal pemerintah akan memberikan bantuan berupa peralatan dasar kesehatan seperti tempat tidur, kotak P3K, obat-obatan, alat ukur suhu, timbangan, alat suntik, dan perlengkapan medis dasar lainnya.

“Kami siap menjalankan program utama Bupati dan Wakil Bupati dalam 100 hari kerja. Poskestren menjadi salah satu prioritas dalam mendekatkan layanan kesehatan ke lingkungan pesantren,” ujar Suparjo.

Baca Juga :   HUT Perwosi Ke-3. Puluhan Ribu Warga Lampung Barat Ikut Jalan Sehat di Kecamatan WayTenong

Dengan diluncurkannya program ini, pemerintah daerah berharap Poskestren bisa menjadi garda terdepan dalam mendeteksi dan menangani masalah kesehatan santri. Ke depan, program ini akan diperluas ke seluruh wilayah Lampung Timur. (*)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 7 kali

Baca Lainnya

Heboh! BTPN Syariah Pringsewu Akui Lunas, Tapi Tunggakan Masih Muncul di Aplikasi

24 Juni 2025 - 21:49 WIB

Melestarikan Adat, Menyatukan Kampung: Pesan Budaya Dari Festival Limo Migo 2026

24 Juni 2025 - 16:47 WIB

Kepsek SMPN 5 Pringsewu Bantah Adanya Pungli Berdalih Uang Komite

19 Juni 2025 - 14:29 WIB

DPC GRANAT Tulang Bawang Audiensi Bersama Kapolres: Perkuat Sinergi Perang Melawan Narkoba

18 Juni 2025 - 16:17 WIB

Lima KPM di Pekon Pujodadi Dapat Bantuan Kerawanan Sosial

17 Juni 2025 - 22:26 WIB

Proyek Dana Desa Tahun 2024 Pekon Gumukmas Diduga Diatur Pihak Luar

17 Juni 2025 - 13:53 WIB

Trending di Berita Terkini