Menu

Mode Gelap

Berita Terkini · 31 Des 2022 16:40 WIB ·

Ketua DPRD Kota Metro mengaperiasisi kegiatan KNPI


					Ketua DPRD Kota Metro mengaperiasisi kegiatan KNPI Perbesar

Dengarkan postingan ini

Kota Metro – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Metro, Tondi MG Nasution mengapapresiasi kegiatan KNPI Fest 2022.

Hal itu diungkapkannya usai melakukan riding motor dari Rumah Dinas Ketua DPRD Kota Metro menuju Sekretariat KNPI Kota Metro, Sabtu (31/12/2022).

Tondi melakukan riding motor bersama dua komunitas motor yaitu Motor Antik Club Indonesia (MACI) dan Metro Scooter Club (MSC).

Klik Gambar

Dalam sambutannya, Tondi mengatakan sangat menghormati dan menghargai rekan-rekan dari KNPI.

Hal itu dibuktikan dengan dirinya yang menyempatkan hadir di acara KNPI Fest 2022 meskipun di hari libur.

“Saya juga berterima kasih kepada KNPI, mudah-mudahan gedung ini bisa dipakai oleh semua komunitas pemuda di Metro,” ujarnya.

Baca Juga :   Sebanyak 300 RTLH dari Pemkab Tulang Bawang Siap di Bedah

Tondi berjanji akan mendukung segala bentuk kegiatan yang akan dibuat KNPI.

“Nanti beberapa kegiatan ke depan apa yang bisa dikerjakan bersama, maka akan kita lakukan bersama,” ujarnya.

Ia juga berharap agar apa yang sudah tersedia bisa dirawat dengan baik dan sungguh-sungguh.

Saya mengharapkan KNPI di bawah kepemimpinan Bung Anjung akan membawa perubahan. Mudah-mudah semua komunitas akan tersampaikan pesannya agar semua bisa berkumpul di KNPI sini,” imbuhnya.

Sementara, Wali Kota Metro, Wahdi Siradjuddin, mengatakan bahwa dirinya bahagia melihat geliat perekonomian yang berjalan di KNPI Fest 2022.

“Pemerintahan Kota Metro tentu melakukan elaborasi. Kita lihat pada titik ini sudah ada perubahan dan pembangunan dari seorang pemuda,” ucap Wahdi.

Baca Juga :   Jalan Lingkar Pemangku 4 Pekon Sukananti dikeluhkan Masyarakat

Wahdi menjelaskan, KNPI merupakan organisasi yang menghimpun banyak organisasi kepemudaan lainnya.

Maka dari itu, pihaknya meminta setiap pemuda yang terhimpun bisa memahami nilai-nilai tentang suatu perbedaan.

“Jadi, KNPI harus jadi garda terdepan untuk pemuda di Kota Metro. Dengan mengucap bissmillahirahmanirrim Gedung KNPI yang baru direhabilitasi saya resmikan,” tandasnya.

Tepisah, Ketua KNPI Kota Metro, M Lukman Sanjung mengucapkan rasa terima kasihannya kepada seluruh tamu undangan dan jajaran panitia.

Ia mengaku, saat pertama kali mendapat amanah untuk memimpin KNPI Kota Metro merasa banyak amanah yang harus dijalankan.

“Namun saya melihat dari sini lain, saya melihat gedung ini sangat luas dan posisi gedung ini juga berada di tengah kota, sangat strategis,” tuturnya.

Baca Juga :   Bawaslu Pringsewu Masuk Angin Tangani Laporan Dugaan Money Politik Caleg PKB Dapil 3

“Jadi, sekretariat KNPI rumah bersama bagi pemuda dan komunitas di Metro,” pungkasnya.

Diketahui, pada acara puncak KNPI Fest 2022 ini, dihadiri oleh pihak eksekutif dan legislatif Kota Metro. Serta Perwakilan dari Kejari Metro yaitu Bidang Intelejen Kejari Metro Eka Adhiyaksa.

Selain itu, hadir juga komunitas Ketua Motor Antik Club Indonesia (MACI), Candra dan Ketua Metro Scooter Club (MSC), Herli.

Hadir juga dalam acara tersebut Sekretaris KNPI Provinsi Lampung, Eka Setiawan dan Bendahara KNPI Provinsi Lampung, Fajar Riatama.

  1. (Tim)k
Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 0 kali

Baca Lainnya

Jaga Aman Lingkungan Warga Krajan B Bangsalsari Kompak Lakukan Siskamling

25 Maret 2024 - 01:32 WIB

Turun ke Jalan, Kapolsek Tumijajar Bagikan Takjil Berbuka Puasa Kepada Warga yang Melintas

23 Maret 2024 - 11:45 WIB

Fauzi Calon Kandidat Bupati Pringsewu, Mantan Wakil Bupati Terkaya Se-Lampung

22 Maret 2024 - 13:24 WIB

Ketua DPRD Kota Metro Angkat Bicara Terkait Dugaan Adanya Pungutan Uang Yang Di Bebankan Kepada Pedagang

20 Maret 2024 - 10:13 WIB

Wakapolres Pringsewu Sampaikan pesan-pesan kamtibmas di Bulan Suci Ramadhan

19 Maret 2024 - 19:41 WIB

Polling GNPP, Mirzani Djausal Raup Dukungan Besar untuk Maju Pilgub Lampung 2024

17 Maret 2024 - 21:37 WIB

Trending di Advertorial