Menu

Mode Gelap

Berita Media Global · 6 Mei 2021 18:55 WIB ·

Bupati Nanang Ermanto Serahkan Santunan untuk PNS yang Meninggal Dunia


Bupati Nanang Ermanto Serahkan Santunan untuk PNS yang Meninggal Dunia Perbesar

KALIANDA,  – Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Lampung Selatan menyerahkan santuan uang duka kepada keluarga Pegawai Negeri Sipil (PNS) dilingkup kabupaten setempat yang meninggal dunia.

Santunan berupa uang tunai masing-masing sebesar Rp.5 juta diserahkan langsung Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto kepada ahli waris di ruang kerjanya, Kamis (6/5/2021).

Hadir juga Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat (BKD) Puji Sukanto selaku Sekretaris Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Lampung Selatan beserta jajaran.

Klik Gambar

Puji Sukanto mengatakan, pemberian santunan itu merupakan program Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Lampung Selatan yang diberikan kepada seluruh anggota KORPRI yang meninggal dunia.

Baca Juga :   Pengurus Daerah dan Pengurus Wilayah IWO Lampung Periode 2024-2029 Dikukuhkan

“Ini (santuan) merupakan bentuk ungkapan rasa belasungkawa atas meninggalnya PNS selaku anggota KORPRI,” kata Puji Sukanto.

Sementara itu, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto sanggat mengapresiasi Dewan Pengurus KORPRI atas program-program yang telah berjalan selama ini.

Pada kesempatan itu, Nanang juga turut menyampaikan belasungkawa kepada keluarga yang ditinggalkan. Nanang juga berpesan, santuan yang diberikan bisa dimanfaatkan dengan baik oleh ahli waris.

Baca Juga :   Mendadak, KPU Rubah Design Debat Kandidat Walikota Metro

“Semoga pengabdian selama menjadi PNS akan dicatat menjadi amal ibadah yang diterima oleh Allah SWT, diampuni segala dosa dan kesalahannya, meninggal dalam keadaan husnul khotimah. Bagi keluarga yang ditinggalkan senantiasa diberi kesabaran, ketabahan dan keikhlasan dalam menghadapi musibah ini,” kata Nanang. (rls/Red)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Ucapan Selamat Korwil MGG Jember Catur Teguh Wiyono Atas Pasangan Gus Fawait Djoko Susanto Pemenang Pilkada Jember 2024

29 November 2024 - 00:46 WIB

Pasangan Qudrotul-Hankam Dominasi Hasil C1 Pilkada Tulang Bawang 2024

28 November 2024 - 13:40 WIB

Debat Terakhir, Ririn-Win Tegaskan Komitmen Membangun Pemerintahan Berintegritas

17 November 2024 - 14:06 WIB

Memberdayakan Kebudayaan, Fauzi-Laras Bakal Bikin Sanggar di Tiap Desa

17 November 2024 - 13:54 WIB

Prestasi Membanggakan! SD Pertiwi Teladan Kota Metro Melaju di Lomba Solo Song Tingkat Lampung

16 November 2024 - 11:31 WIB

Pengurus Daerah dan Pengurus Wilayah IWO Lampung Periode 2024-2029 Dikukuhkan

14 November 2024 - 11:42 WIB

Trending di Berita Indonesia