Menu

Mode Gelap

Daerah · 13 Mar 2020 13:25 WIB ·

Tri Tunggal Jaya Jadi Kampung Percontohan


Tri Tunggal Jaya Jadi Kampung Percontohan Perbesar

Gemasamudra.com

Tulang Bawang (GS) – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Lampung melalukan asistensi di Kampung Tertib Lalu Lintas hari Kamis (12/03/2020), sekira pukul 10.00 WIB, di Kampung Tri Tunggal Jaya, Kecamatan Banjar Agung, Kabupaten Tulang Bawang.

Tim Asistensi yang datang, diketuai oleh Kasi Audit dan Inspeksi Kompol Hapran, SH yang beranggotakan Kanit Dikmas Subditkamsel Iptu Fony Salimubun, Pamin IV Subbag Renmin Penata III C Sutomo, SE, Ba Subditkamsel Bripka Triska Adi Saputra dan Dinas Perhubungan Pembina IV A Adi Prasetyo, S.Sos, MM.

Baca Juga :   Gencarkan Vaksinasi, Binda Lampung Sasar Warga Pringsewu

Pada kesempatan tersebut, Kapolres Tulang Bawang AKBP Andy Siswantoro, SIK sekaligus melaunching Kampung Tri Tunggal Jaya sebagai Kampung Tertib Lalu Lintas yang ada di Kabupaten Tulang Bawang.

Klik Gambar

“Kampung ini merupakan program percontohan untuk Kampung Tertib Lalu Lintas yang ada di Sai Bumi Nengah Nyappur ini dan nantinya secara bertahap akan bisa turut diikuti oleh Kampung yang lainnya,” ujar AKBP Andy, Jum’at (13/03/2020).

Baca Juga :   Komitmen Jessie Babysie, Tampil Seksi Di Usia 30 Tahun

Dengan telah di launchingnya Kampung Tertib Lalu Lintas ini, diharapkan bisa memberikan edukasi sejak dini kepada anak-anak guna menanamkan jiwa disiplin untuk tertib berlalu lintas sehingga pelanggaran dalam berlalu lintas semakin berkurang.

Kapolres menambahkan, masyarakat yang ada di Kampung Tri Tunggal Jaya ini diharapkan bisa menjaga dan merawat semua fasilitas yang sudah ada seperti rambu-rambu, atribut dan himbauan lalu lintas yang sudah tersedia disana.

Baca Juga :   Kolaborasi Pemkab Tanggamus, LKS Alamanda Dan Platform KitaBisa Salurkan Bantuan Bagi PMKS..!!

Tampak hadir dalam kegiatan ini, Asisten I Kabupaten Tulang Bawang, Tim Penilai dari Ditlantas Polda Lampung, Kapolres Tulang Bawang, Kajari Menggala, Ketua DPRD Kabupaten Tulang Bawang, Kasat Lantas, Perwakilan dari Kodim 0426, Kadis Perhubungan, Kasat Pol PP, Kepala Kampung, masyarakat dan tamu undangan.(*)

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 6 kali

Baca Lainnya

Miliki Gedung Kokoh SMP Islam Bangsalsari Kosong Melompong Saat Jam Pelajaran! Diduga Tidak Ada KBM!

19 April 2025 - 01:48 WIB

Amankan Rangkaian Ibadah Paskah, Polres Jember Tingkatkan Patroli dan Siagakan Personel

18 April 2025 - 13:11 WIB

PSHT Ranting Mayang Cabang Jember menggelar aksi bakti sosial berupa swadaya

17 April 2025 - 16:55 WIB

Potong Kerbau, Ribuan Pendukung Qodham Gelar Doa Bersama

17 April 2025 - 11:53 WIB

Kasi Kurikulum Dan Penilaian Dinas Kabupaten Jember Berikan Motivasi Terhadap Lembaga SDN Di Bangsalsari Lewat Pantun Uniknya

16 April 2025 - 01:54 WIB

Polsek Ajung bersama masyarakat melaksanakan penanganan pohon tumbang

12 April 2025 - 18:06 WIB

Trending di Jawa Timur