Menu

Mode Gelap

Berita Terkini · 10 Apr 2020 12:53 WIB ·

Ajarkan Membuat Hand Sanitizer, Bentuk Kepedulian Musa-Ardito


Ajarkan Membuat Hand Sanitizer, Bentuk Kepedulian Musa-Ardito Perbesar

Lampung Tengah – (GS) – Bakal Calon Bupati (Bacabup) dan Bakal Calon Wakil Bupati (Bacawabup) Lampung Tengah, Musa-Ardito mengajak masyarakat untuk bersama-sama melawan virus corona atau covid-19 yang sedang melanda dunia hingga ke Indonesia tak terkecuali Lampung Tengah.

Bacabup dan Bacawabup Lampung Tengah ini selalu mengingatkan masyarakat untuk selalu melakukan pola hidup sehat dan menjaga kebersihan dengan cara selalu mencuci tangan dengan sabun atau anti septik, agar terhindar dari virus corona atau covid-19.

Musa-Ardito membagikan anti septik dan hand sanitizer kepada masyarakat Lampung Tengah, agar dapat menjaga kesehatan dan terhindar dari virus corona.

Klik Gambar

Bukan hanya itu Bacawabup dr. Ardito Wijaya, pun turun langsung untuk mengajarkan masyarakat membuat hand sanitizer, di desa kusuma jaya kecamatan bekri lampung tengah. Kamis (09/04/2020).

Baca Juga :   Dana Desa Tahun 2020 pada Pekerjaan Latasir Pekon Gumuk Mas Syarat Penyimpangan

Ardito mengatakan, saat ini hand sanitizer sulit di dapatkan, oleh karena itu ia mengajarkan masyarakat membuat hand sanitizer sendiri dengan bahan-bahan yang mudah di dapatkan, seperti Alkohol, Lidah Buaya dan Essensial oil, agar masyarakat tidak khawatir dan panik dalam melawan wabah virus corona.

“Kami mengajarkan masyarakat membuat hand sanitizer sendiri dengan bahan-bahan yang mudah di dapatkan, agar mereka dapat menjaga kebersihan diri mereka dan keluarga,” ujar Ardito, Bacawabup Lampung Tengah.

Baca Juga :   Team Relawan Rina Hasbi (BERHIAS) Siap Menjaga Pilkada Kabupaten Way Kanan Agar Kondusif dan Aman

“Selain menjaga kebersihan masyarakat juga harus patuh dengan himbauan-himbauan dari pemerintah, serta mengurangi kegiatan-kegiatan di luar rumah, jangan Panik Serta selalu beribadah, mendekatkan diri kepada tuhan yang maha esa,” pungkas Ardito.

Sumarni, warga kusuma jaya mengatakan, dengan diajarkan membuat hand sanitizer tidak khawatir lagi dengan langkanya hand sanitizer saat ini.

Baca Juga :   Rahmat Mirzani Djausal Open House Untuk Masyarakat Umum di Kediamannya

“Kami bisa membuat sendiri dan dapat melindungi diri dan keluarga dari bahaya virus corona,” tukas Sumarni.

Marni sapaan akrabnya, mengucapkan terima kasih kepada Bacabup dr. Ardito Wijaya, yang sudah mengajarkan sebagian warga masyrakat yang ada di Lampung Tengah cara membuat hand sanitizer.

“Terima kasih telah ajarkan kami, hingga kami tidak mengabaikan kesehatan diri sendiri, Ini baru calon pemimpin yang selalu dekat dan peduli dengan masyarakat,” ucap Sumarni.

Penulis : Rizal
Editor : Redaksi

Facebook Comments Box

Artikel ini telah dibaca 4 kali

Baca Lainnya

Mentan dan Wagub Jatim Sambangi Jember, Bupati Fawait Tegaskan Komitmen Wujudkan Lumbung Pangan Jawa Timur

1 November 2025 - 17:05 WIB

Langkah Serius IWO : Usai Rakernas, Targetkan Jadi Konstituen Dewan Pers

30 Oktober 2025 - 19:34 WIB

Dinkes Pringsewu Gelar Workshop Epidemiologi Malaria 1-2-5 Tingkat Kabupaten

30 Oktober 2025 - 16:49 WIB

Dinkes Pringsewu Gelar Workshop Implementasi Kawasan Tanpa Rokok

30 Oktober 2025 - 16:30 WIB

Kuasa Hukum dari Law Firm Rudi&Partners, mendesak OJK untuk Ambil Langkah Tegas

30 Oktober 2025 - 09:51 WIB

Tubaba Art Festival #9 Segera Digelar, Ini Rangkaian Acaranya

29 Oktober 2025 - 22:08 WIB

Trending di Berita Indonesia